Diduga Hendak Curi Motor, Pemuda di Sumenep Babak Belur Diamuk Massa

realita.co
Tersangka AS.

 

SUMENEP (Realita) - AS (30) warga Desa Lobuk, Kecamatan Bluto, Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, menjadi bulan-bulanan warga di pinggir jalan Desa Lebeng Barat, Kecamatan Pasongsongan, Minggu (16/1/2022) sore.

Baca juga: Viral Pria Diduga Maling Kepergok Warga lalu Dikasih Salam Olahraga

Residivis pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) tersebut sempat masuk dalam daftar pencarian orang (DPO) sejak 12 Nopember 2021 lalu.

Berdasarkan informasi yang diterima media, AS bersama rekanya MK berpura-pura hendak membeli motor milik Mufid, warga Desa Prancak, Kecamatan Pasongsongan, Sumenep.

“Pelaku ini pura-pura akan melakukan transaksi beli sepeda motor merk Honda Vario 150 warna hitam kepada korban,” terang Kasubbag Humas Polres Sumenep, AKP Widiarti, dalam keterangan tertulis, Senin (17/1/2022).

Baca juga: Nekat Rampas Motor Warga Sampit, Pria Ini Diamuk Massa

Namun saat tersangka melakukan pengecekan terhadap motor tersebut, tiba-tiba motor tersebut dibawa kabur. Dengan sigap, korban melakukan pengejaran dan berteriak, serta menghubungi teman-temannya sampai mengundang perhatian warga.

“AS berhasil diamankan warga di Desa Lebeng Barat Kecamatan Pasongsongan, namun terduga MK berhasil melarikan diri,” jelasnya.

"Sementara MK sendiri diketahui merupakan warga Pakong, Kabupaten Pamekasan yang saat ini dalam pengejaran polisi," tambahnya.

Baca juga: Dua Maling Motor Dihajar Warga, 1 Tewas

Setelah puas melampiaskan amarah, terduga pelaku kemudian diserahkan oleh massa ke polisi untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya.

“AS sempat jadi bulan-bulanan massa, sebelum akhirnya diamankan polisi," ujarnya. (haz)

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru