Whatsapp Mantan Jubir KPK Dibobol

JAKARTA - Akun WhatsApp milik mantan juru bicara (jubir) KPK, Febri Diansyah, dibajak. Febri tak bisa mengakses WhatsApp-nya.

"Akun WA (WhatsApp) saya barusan tidak bisa diakses," tulis Febri melui Twitter-nya @febridiansyah, Kamis (20/5/2021).

Febri mengingatkan bila ada pesan yang dikirim melalui akun WhatsApp-nya, maka ia memastikan pesan tersebut bukan darinya.

 

"Jika ada pesan yg saya kirimkan saat ini, itu bukan dari saya," lanjutnya.

Selain Whatsapp, akun Telegram Febri juga bermasalah. "Sebelumnya ada incomplete login di akun Telegram saya," terangnya.

Sebelumnya, penyidik senior KPK, Novel Baswedan, mengabarkan bahwa akun aplikasi chatting Telegram miliknya dibajak. Dia mengaku sudah tidak mengendalikan akun tersebut.

Novel mengabarkan hal tersebut melalui akun Twitternya, @nazaqistsha, pada Kamis (20/5) malam.

"Akun Telegram saya dibajak sejak pukul 20.22 WIB hari ini shg tdk lg di bawah kendali saya," cuit Novel.

Dia mengatakan kasus serupa juga dialami Direktur Pembinaan Jaringan Kerja Antar-Komisi dan Instansi (PJKAKI) KPK Sujanarko. 

Editor : Redaksi

Berita Terbaru

Curi HP, Dijemput Polisi

SEORANG pria diduga pelaku pencurian telepon genggam berhasil diamankan setelah aksinya diketahui. Penangkapan dilakukan menyusul laporan korban terkait …

Nabil Meninggal Dikeroyok Belasan Orang

MADIUN (Realita)- Seorang pemuda bernama Muhamad Nabil Holili (20) meninggal dunia setelah menjalani perawatan medis. Korban mengembuskan napas terakhir di …