KOTABARU (Realita)- Kecelakaan tragis kembali terjadi di Kotabaru akibat kondisi jalan yang memprihatinkan.
Anggota DPRD Kotabaru, Arbani memberikan tanggapannya terkait insiden tersebut. "Kami sangat prihatin dengan kondisi jalan yang rusak di wilayah ini yang telah menelan korban jiwa," ujar Arbani saat dihubungi via WA oleh Tim Media Pelopor Hukum & Krimsus.
Baca Juga: Jalan Menuju Desa Sampanahan Hulu Tak Kunjung Diperbaiki, Warga Mengeluh, Dinas PUPR Cuek
Menurut Arbani, kondisi jalan yang rusak disertai dengan minimnya penerangan lampu jalan pada malam hari telah menjadi pemicu utama kecelakaan. Dia mengimbau kepada masyarakat dan pengguna jalan untuk berhati-hati saat melintas jalan yang kondisinya memprihatinkan, terutama pada malam hari. "Kami mendesak pihak terkait yang berwenang untuk segera memperbaiki jalan tersebut atau setidaknya memasang rambu peringatan guna mengurangi risiko kecelakaan," tambahnya.
Baca Juga: Jalan Rusak di Perumahan Alghoni, Warga Keluhkan Bahaya dan Minimnya Tanggapan Pemerintah
Selain itu, Arbani juga mengajak masyarakat sekitar dan pemerintah desa untuk bersama-sama memberikan kontribusi dalam upaya menjaga keamanan berlalu lintas.
"Kami menghimbau agar masyarakat dan pemerintah desa memberikan antisipasi terhadap kondisi jalan secara mandiri, sehingga dapat meningkatkan kelancaran dan keamanan mobilitas bagi warga yang melintas," tutur Arbani.
Baca Juga: Kualitas Jalan Lapen di Palrejo Jombang Jauh dari Harapan
Insiden ini menjadi sorotan publik, memunculkan kebutuhan akan perbaikan infrastruktur jalan dan peningkatan kesadaran keselamatan berlalu lintas di Kotabaru.hai
Editor : Redaksi