Tingkatkan Pariwisata Ribuan Peserta Balap Tour de Panderman 2024 Memasuki Kota Batu

BATU (Realita)- Ribuan peserta pencinta olahraga sepeda dari berbagai penjuru tanah air mengikuti lomba balap sepeda Tour de Panderman 2024 yang diselenggarakan Polda Jawa Timur menyambut HUT Bhayangkara ke-78. yang juga disambut hangat Pj Wali Kota Batu Aries Agung Paewai.

Polda Jatim telah mampu membuktikan ambil bagian dalam peningkatan kemajuan daerah dari segi perekonomian selain prestasi olahraga.

Baca Juga: Komunitas Gowes Satu Hati Kota Malang Gelar Gowes Sambang Dulur dan Bakti Sosial

" Tour de Panderman 2024, dalam rangka hari HUT Bhayangkara ini rute nya begitu luar biasa karena memilih kota Batu sebagai tempat finishnya," ujar Aries Agung Paewai di Batu, Sabtu (8/6/2024)

Pj. Wali Kota Batu, Aris Agung Paewai juga berharap bahwa ini adalah bagian dari event tour yang sangat baik untuk meningkatkan prestasi prestasi olahraga di Jawa Timur, sekaligus mengenalkan pariwisata yang ada di Jawa Timur khususnya kota Batu.

Lebih lanjut Aries Agung Paewai menjelaskan, Pemerintah Kota Batu memberikan apresiasi yang sangat luar biasa bagi Polri, khususnya kepada Polda Jatim yang telah menyelenggarakan kegiatan ini.

Baca Juga: Bersepeda sambil Menanam Pohon, Digelar lagi

"Kita berharap bahwa ini tidak hanya event tahun 2024 saja tapi bisa menjadi yang dilaksanakan di setiap tahunnya," ungkapnya.

Cilegon dalam

Animo masyarakat sungguh luar biasa baik yang mengikuti Tour de Panderman sendiri maupun yang mengikuti kegiatan fun bike.

"Ini akan menjadi peningkatan pariwisata di Kota Wisata Batu dan juga wilayah wilayah yang dilalui oleh tour panderman, mulai dari Pasuruan, Kota Malang maupun Kabupaten Malang," tambahnya.

Baca Juga: Push Bike Fun Race 2023 Diikuti 283 Rider dari Berbagai Daerah

Menurut Pj.Walikota Batu ini dampak positif dari kegiatan Tour de Panderman bagi Kota Batu adalah kunjungan wisata yang semakin banyak, karena tour ini melibatkan berbagai komponen termasuk berbagai daerah.

"Saya sampaikan sukses untuk kegiatan Tour de Panderman, kita bangga bahwa Jawa Timur selalu menjadi kiblat di dalam pelaksanaan kegiatan olahraga khususnya olahraga bersepeda," ucapnya. (Ton)

Editor : Redaksi

Berita Terbaru