KABUPATEN BLITAR (Realita)- Peduli lindungi rawatlah, bangunlah,untuk generasi mendatang.
Ini adalah sebuah ungkapan hati yang selalu bergantung di masjid di sebuah dusun Genengan, desa Sanankulon Kecamatan Sanankulon, Kabupaten Blitar.
Baca Juga: Renovasi Perluasan Masjid At Taqwa Kota Batu Butuh Rp 13 Miliar
"Sebuah masjid besar dengan desain harmony yang dalam naungan yayasan Al Muttaqin berdiri dan telah 50 persen dalam pembangunanya," jelas Choirul Fuad pada Realita.co, Rabu (18/7).
Masjid merupakan sarana, wahana, edukasi dalam menegakan tiang Agama.
Masjid pula yang tempat untuk menanamkan pendidikan karakter bagi generasi penerus, seiring perkembangan zaman yang semakin modern dan inamis.
Untuk itu Choirul Fuad pengurus sekaligus ketua Yayasan Al Muttaqin mengajak kepada seluruh umat untuk saling berbagi guna untuk merampungkan pembangunan masjid Al Muttaqin.
"Teringat sebuah hadist nabi Muhammad SAW yang nanti di hari kiamat siapapun itu yang dalam hatinya mempunyai kepedulian dan selalu bergantung di Masjid akan mendapatkan tanda-tanda kelak di hari kiamat," terang Fuad.
"Semoga hati kita bisa selalu terpaut dengan Masjid,mungkin dengan hal tersebut pertolongan Allah akan datang," imbuhnya.
Berkenaan dengan semua proses pembangunan masjid Al Muttaqin,kepada simpatisan,dermawan, donatur,dermawan bisa secara langsung di sampaikan kepada pengurus takmir masjd Al Muttaqin atau menghubungi no wa kontak pengurus di no wa 0856-0827-1767 dan donasi bisa ditransfer ke Rekening BRI 6159-01-037549-53-5.fe
Editor : Redaksi