Sambil Menangis, Messi Bantah Deal dengan PSG

BARCELONA- Lionel Messi akhirnya berpisah dengan Barcelona. Usai mengukir banyak kisah indah, kedua belah pihak berpisah di 2021. Rumornya, La Pulga akan merapat ke Paris Saint-Germain (PSG). Apakah itu benar?

Pada Minggu (8/8) petang WIB, Messi menggelar konferensi pers perpisahan dengan Barcelona. Sang megabintang Argentina mengawalinya dengan tangisan, lalu mulai berpidato.

Baca Juga: Messi Dipastikan Hengkang dari PSG

Di sela-sela momen itu, Messi juga sempat menanggapi terkait masa depannya. Salah satunya termasuk soal PSG.

"Itu (Paris Saint-Germain) adalah satu kemungkinan, tetapi saya tidak memiliki konfirmasi apa pun dengan siapa pun. Saya mendapat banyak tawaran," jelas Messi.

Baca Juga: Demo, Fans PSG Sebut Messi 'Bajingan'

Beberapa waktu lalu, sempat ramai foto Lionel Messi bersama para penggawa Paris Saint-Germain. Itu membuat rumornya akan berlabuh ke Ibu Kota Prancis kian kuat.

Namun, pada kesempatan yang sama, Messi juga mengklarifikasi terkait hal itu. Dia bilang, itu cuma kebetulan.

Baca Juga: PSG Kalah di Kandang Sendiri

“Saya telah setuju untuk bertemu dengan [Angel] Di Maria dan [Leandro] Paredes usai Copa America. Ney (Neymar) juga menelepon, jadi kami semua bertemu, [Marco] Verratti juga. Itu hanya foto, mereka bercanda, mengatakan kepada saya bahwa saya harus datang ke PSG, tetapi itu hanya foto, tidak ada yang aneh, tidak ada di baliknya, hanya kebetulan,” terangnya.

Sebenarnya, Barcelona dan Messi telah sepakat untuk perpanjangan masa bakti. Namun, faktor finansial yang bertabrakan dengan aturan Liga Spanyol membuat kesepakatan ini urung terlaksana.ran

Editor : Redaksi

Berita Terbaru