Shin Tae-yong Keluhkan Jadwal Piala AFF, Ancam Kesehatan Pemain

SOLO (Realita)- Shin Tae-yong mengeluhkan jadwal padat yang harus dilalui Timnas Indonesia di Piala AFF 2024. Menurutnya kesehatan para pemain bisa terancam.

Timnas Indonesia ditahan imbang Laos pada matchday kedua Piala AFF, Kamis (12/12/2024) malam WIB. Garuda diimbangi 3-3 pada pertandingan di Stadion Manahan, Solo.

Kegagalan Timnas Indonesia meraih kemenangan dikomentari Shin Tae-yong. Dalam pandangannya, Marselino Ferdinan cs tak punya waktu cukup untuk istirahat setelah menjalani laga tandang ke Myanmar pada matchday pertama.

Timnas Indonesia memang bertanding di Yangon, Myanmar, pada 9 Desember dan berhasil mencuri kemenangan 1-0. Garuda hanya punya waktu jeda 3 hari untuk kemudian bentrok dengan Laos di Solo.

3 hari jeda Timnas Indonesia dinilai STY terpotong waktu yang terkuras akibat perjalanan dari Yangon ke Solo. Pelatih asal Korea Selatan itu pun meminta AFF untuk memikirkan jadwal yang lebih sehat demi kesejahteraan para pemain.

"AFF jadwalnya yang padat, jarak antar pertandingan itu hanya 3 hari. Ini seperti membunuh pemain, harusnya paling tidak 4 hari," kata STY dalam konferensi pers usai laga Indonesia vs Laos.

Bank jatim dalam

"Satu hari habis di jalan, setelah laga Myanmar kami kembali transit di Kuala Lumpur, lalu Jakarta, baru ke Solo," STY menambahkan.

"Kami juga harus menjaga pemain agar tidak cedera. AFF juga harus memikirkan (resiko) cedera pemain, dan (pemain) bisa menampilkan performa terbaik untuk suporter yang menonton ajang ini," jelasnya.

Timnas Indonesia kembali tak punya waktu cukup beristirahat usai laga kontra Laos. Garuda hanya memiliki waktu 3 hari untuk persiapan menjalani laga tandang ke Vietnam pada Minggu (15/12) malam WIB.ik

 

Editor : Redaksi

Berita Terbaru