KEDIRI (Realita) - Pemerintah Kota (Pemkot) Kediri menyerahkan satu unit mini bus ke Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Kediri.
Penyerahan bantuan mini bus ini nantinya akan digunakan sebagai angkutan gratis bagi pelajar di Kota Kediri.
Bantuan tersebut diserahkan oleh Wakil Wali Kota Kediri, Qowimuddin Thoha secara simbolis dengan menyerahkan kunci kepada Kepala Dishub Kota Kediri, Didik Catur, di Kantor Dishub Kota Kediri, Minggu, 6 April 2025.
Gus Qowim, sapaan akrab Wakil Wali Kota Kediri menjelaskan, bantuan bus sekolah berupa satu unit micro bus merupakan bantuan dari Kementerian Perhubungan.
“Bantuan ini diberikan kepada Dinas Perhubungan Kota Kediri. Bus sekolah ini diberikan atas raihan Kota Kediri dalam penghargaan Wahana Tata Nugraha tahun 2024,” ujarnya baru-baru ini.
Dengan adanya tambahan satu unit bus sekolah ini, kata Gus Qowim, semoga bisa menunjang tranportasi bagi anak sekolah khusunya bagi pelajar difabel.
“Saya harap hal ini semakin mendorong semangat rekan-rekan Dinas Perhubungan memberikan layanan transportasi yang optimal dan inklusif bagi masyarakat," pungkasnya.
Sebagai informasi, penghargaan Wahana Tata Nugraha 2024 yang diperoleh Pemkot Kediri masuk dalam kategori Kota Sedang.
Penghargaan Wahana Tata Nugraha ini berupa sertifikat dan piala yang saat itu diterima oleh Pj Wali Kota Kediri, Zanariah.
Saat itu, penghargaan diberikan oleh Menteri Perhubungan RI, Budi Karya Sumadi dalam acara Hub Space 2024, di JIEXPO Jakarta, Sabtu, 7 Septermber 2024.
Sebagai penilaian, penghargaan ini berhasil diraih oleh Kota Kediri karena dinilai baik dalam penilaian kinerja penyelenggara sistem transportasi perkotaan.
Adapun indikator penilaian, ada indikator transportasi yaitu pada bidang lalu lintas, bidang angkutan jalan, bidang layanan sarana dan prasarana transportasi.
Serta pendukung lainnya, seperti halnya pada program perencanaan dan penganggaran bidang transportasi dengan hasil paling baik.
Pemkot Kediri bukan kali pertama menerima penghargaan Wahana Tata Nugraha (WTN). Dalam kurun 11 tahun terakhir, Pemkot Kediri tercatat 5 kali meraih penghargaan tersebut.
Di tahun 2013, tahun 2014, dan tahun 2015 Pemkot Kediri meraih piala WTN kategori lalu lintas. Kemudian di tahun 2016 meraih piala WTN Wiratama dan tahun 2019 meraih piala WTN.
Tentu, keberhasilan ini tak lepas dari inovasi yang dimiliki oleh Pemkot Kediri dalam bidang transportasi.
Seperti Bus SATRIA, yang diprioritaskan untuk masyarakat guna menjaga keberlangsungan ketersediaan transportasi umum di Kota Kediri dan program bus sekolah gratis.
Adanya penyediaan sarana berupa armada yang inklusif yang ramah dengan difabel, prasarana pendukung perhubungan dengan ketersediaan halte yang ramah bagi penyandang difabel dan tuna netra.
Ada pula Perlintasan Sebidang, ATCS dan Aplikasi Traker. Serta inovasi pendanaan dalam alokasi Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) dalam sektor transportasi. (Kyo/ADVDiskominfo)
Editor : Redaksi