BULELENG (Realita)- Tragedi terjadi di Simpang Tiga Kubutambahan, Buleleng. I Nyoman Budiasa (58), anggota Linmas Desa Kubutambahan, tewas setelah disapu truk molen yang mengalami rem blong saat ia menunggu istrinya membeli mie di warung.
"Istrinya masuk ke warung beli mie, sementara Nyoman Budiasa menunggu di pinggir jalan. Posisinya dia duduk di atas motornya," ujar Perbekel Kubutambahan, Gede Pariadnyana.
Truk melaju kencang dari arah selatan dan menyeret korban hingga ke patung Ganesha yang juga hancur akibat tabrakan. Budiasa meninggal di tempat dengan luka parah.ges
Editor : Redaksi