Pembangunan Pendopo Makam Senilai 80 Juta Rupiah di Desa Bolo Gresik Menjadi Sorotan

GRESIK (Realita) — Pembangunan Pendopo Makam di Desa Bolo, Kecamatan Ujung Pangkah, Kabupaten Gresik, menjadi sorotan warga. Meski di lokasi terpasang papan informasi proyek, namun warga melihat masih adanya kejanggalan.

Berdasarkan papan proyek yang terpasang, bangunan itu dikerjakan dengan anggaran Rp. 80.000.000,-, bersumber dari Bantuan Khusus (BK) Kabupaten Tahun 2024, dan dilaksanakan oleh TPK Desa Bolo. Namun, warga menduga bangunan itu berdiri di atas tanah pribadi dan bukan tanah aset desa. Bahkan dalam perencanaan pembangunan, warga mengaku tidak pernah diajak musyawarah.

“Kami tidak pernah diajak musyawarah. Tahu-tahu bangunan sudah berdiri. Untuk apa dan urgensinya apa, kami juga tidak tahu,” ungkap warga setempat yang enggan disebutkan namanya, Senin (22/12/2025).

Sementara hingga berita ini ditulis, Kepala Desa Bolo, Ihsanul Hakim, masih belum memberikan jawaban saat dikonfirmasi, (22/12/2025), untuk memastikan terkait hal tersebut.

Reporter : M. Yusuf Al Ghoni

Editor : Redaksi

Berita Terbaru