BATU (Realita)- Pemkot Batu memberikan apresiasi kepada KONI Kota Batu bersama Cabang Olahraga (Cabor) yang dinaunginya, karena meskipun ketersediaan anggaran minim, namun prestasi yang diraihnya sangat membanggakan.
Selain Jawara dan banyak meraih medali dalam PON XX Papua tahun 2021, para atlet PON Kota Batu juga berjaya di Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Jatim yang dilaksanakan masing-masing Cabang Olahraga.
Baca Juga: Kesbangpol Kota Batu dan KPU Gencarkan Sosialisasi Pilkada Kepada Ormas dan Pesantren
Hal tersebut dikemukakan oleh Wakil Wali Kota Batu, Ir Punjul Santoso SH MM dalam Rapat Kerja Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Batu tahun 2021 yang dilaksanakan di Taman Rekreasi Selecta Kota Batu, Minggu (5/12/2021).
"Pemerintah mengapresiasi kinerja KONI Kota Batu tahun 2021, terutama melihat hasil perolehan PON XX tahun 2021 Papua, kami menyampaikan apresiasi yang tidak terhingga kepada atlet-atlet kita yang sudah mengharumkan nama Kota Batu," ujar Wawali.
Dalam kesempatan itu Wawali berpesan agar KONI Kota Batu membuat program yang fokus dan terarah mengingat pelaksanaan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jatim 2022 sudah sangat mepet.
Selain itu Wawali menegaskan perlunya komunikasi yang intens dan sinergitas antara Pemerintah Daerah, KONI dan Cabor.
Dalam kesempatan itu wawali berpesan kepada Dinas Pendidikan Kota Batu agar menata penggunaan sarana olahraga, seperti GOR dan Stadion dengan memprioritaskan penggunaan oleh atlet berprestasi.
Wawali menitipkan pesan kepada anggota DPRD agar membantu menyetujui pengajuan anggaran KONI, sehingga peningkatan prestasi ini diimbangi dengan pengalokasian anggaran yang layak.
Rapat Kerja KONI Kota Batu tahun 2021 ini dilaksanakan di Taman Rekreasi Selecta dihadiri oleh 29 Cabang Olahraga dari 32 cabang olahraga yang ada.
Baca Juga: Pemkot Batu dan DPRD Sepakati Perubahan Anggaran P-APBD Tahun 2024
Dalam kesempatan ini juga dilaksanakan peresmian Cabor baru yang bernaung di KONI Kota Batu yakni IODI (Ikatan Olahraga Dancesport Indonesia) dan FAJI (Federasi Arung Jeram Indonesia) yang ditandai penyerahan Pataka dari dua cabor baru ini kepada Ketua KONI Kota Batu.
Hadir dalam pembukaan rapat kerja, Ketua Umum KONI Kota Batu, Drs Mahfud, Dewan Kehormatan KONI Kota Batu, Drs Didik Machmud H MM dan Dr H Slamet Muchsin MSi dan Pabung Kodim 0818 Malang - Batu, Mayor CZI Widagdo.
Dalam kesempatan itu wakil wali kota juga memberikan bonus untuk 16 atlet yang meraih medali dalam Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) atau Kejuaraan Daerah (Kejurda).
Mereka adalah antara lain Ike Ayu Wulandari, atlet paralayang yang mendapatkan medali emas PON mendapatkan Rp 30 juta. Ahmad Fahrezi atlet selam yang memperoleh medali emas dari kejurda selam. Ia mendapatkan bonus Rp 3 juta.
Baca Juga: Program Internet Gratis Pemkot Madiun Masuk Top 5 PKRI Kemenpan-RB
Atlet menembak Meira LDA juga mendapatkan bonus Rp 3 juta setelah meraih medali emas Kejurnas Open.
Sementara itu Ketua Umum KONI Kota Batu, Drs Mahfud mengatakan bahwa Rapat Kerja ini didalamnya membahas pertanggungjawaban kinerja tahun 2021.
"Alhamdulilah 100 persen program yang kita susun bersama teman-teman Cabor tahun 2021 bisa terlaksana dengan baik," terangnya.
Begitu juga penyerapan anggaran terserap kurang lebih 90 persen. Tahun 2022 KONI Kota Batu fokus mengikuti Porprov tahun 2022.ton
Editor : Redaksi