Mayat Pria Ditemukan Mengambang di Bantaran Kali Madiun

realita.co
Mayat pria tanpa identitas ditemukan mengambang di Bantaran Kali Madiun, Kamis (23/6/2022).

MADIUN (Realita)- Mayat pria tanpa identitas ditemukan mengambang di Bantaran Kali Madiun, Kamis (23/6/2022). Warga yang mengetahui langsung melaporkannya ke BPBD dan Polisi.

Kepala Pelaksana BPBD Kota Madiun, Jariyanto mengatakan, setelah mendapati laporan warga, pihaknya langsung menerjunkan personel dibantu PMI dan Polri untuk melakukan evakuasi. Setelah berhasil dievakuasi, mayat Mr X tersebut langsung dimasukkan ke kantong jenazah dan dibawa ke RSUD dr. Soedono Madiun guna pemeriksaan lebih lanjut.

Baca juga: Ditemukan Mayat Anak Laki-laki di Pelabuhan PELNI

"Identitas belum diketahui. Meninggalnya karena apa ini masih dilakukan pendalaman oleh aparat kepolisian," katanya.

Baca juga: Jasad Mahasiswa Ditemukan Mengapung di Parit

Kondisi mayat sudah dalam keadaan melepuh. Kemungkinan yang bersangkutan meninggal antara dua atau tiga hari yang lalu.paw

Baca juga: Hilang Hampir Seminggu, Wanita Ini Ditemukan Dalam Kondisi Tak Bernyawa

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru