Pemdes Bogempinggir Gelar Ruwat Desa jelang Bulan Suci Ramadhan

realita.co
Gunungan hasil bumi saat diarak keliling desa. Foto: Juni

SIDOARJO (Realita)- Pemdes Bogem Pingir kecamatan Balongbendo Kabupaten Sidoarjo merayakan Ruwat Desa dikemas dengan konsep sangat sederhana, panitia, Kepala Desa dan perangkat desa, tampak berpakaian batik. Acara ruwat desa juga dihadiri oleh camat Balongbendo Ahmad farkan Jazuli, Sabtu (24/02/2024)

Perhelatan yang digelar di pendopo Balai Desa setempat itu, di padati ratusan warga setempat, warga desa tampak antusias dalam memperingati acara ruwatan desa ini. Momen ini sejak lama sudah di nanti-nanti warga, tujuannya adalah untuk ngalap berkah dari Tuhan Yang Maha Esa dan dijauhkan dari segala penyakit dan mara bahaya yang melanda di desa.

Baca juga: Ajak Keluarga Ngabuburit Asik di Tugu Pahlawan, Ada Kuliner dan Gerakan Pangan Murah

Di era modern, tradisi kuno ini seakan sudah usang tergerus oleh zaman, oleh karenanya, melalui Kepala Desa Bogempinggir, Sutikno, ini merupakan warisan leluhur yang harus dilestarikan. Dalam sambutannya Sutikno menyampaikan,"budaya tradisi selalu menarik untuk disimak di tengah-tengah peradaban modern. Mempertahankannya, berarti melestarikan warisan leluhur yang mulai tergerus oleh zaman,"katanya,

Pihaknya mengatakan,"kegiatan sedekah bumi ini selalu di laksanakan setiap tahun di desa kami, tepatnya menyambut datangnya bulan suci Ramadhan,"lanjut Sutikno.

Bersamaan dengan momen tersebut, tampak hadir tamu undangan pejabat forkompinka kecamatan Balongbendo Sidoarjo.

Baca juga: Wali Kota Eri Cahyadi Terbitkan SE Pelaksanaan Ibadah di Bulan Suci Ramadan 2024

Dalam sambutanya farkan selaku camata balonbendo berpesan ruwat desa ini adalah tradisi leluhur yang harus dilestarikan.

Tetap pertahankan kearifan lokal, sebagai ciri khas daerah masing-masing. Dalam acara sedekah bumi di desa bogempinggir Kecamatan Balongbendo Sidoarjo, mayoritas desa-desa menggelar pertunjukan wayang kulit. Lagi marak memunculkan kesenian lama. Selain itu, farkan juga berpesan tetap jaga kerukunan antar warga dan tetap jaga kantibmas wilayah Balongbendo.

Baca juga: PDKB UPT Gresik Selesaikan Pemeliharaan Tanpa Padam di Akhir Pekan

"Mari bersama-sama guyup rukun untuk Sidoarjo lebih maju dan Bogempinggir lebih baik," kata Farkan

Kegiatan sedekah bumi, diakhiri dengan acara arak-arakan oleh warga desa memikul gunungan tumpeng dan gunungan hasil panen, selanjutnya sesepuh desa mlarung sesajen ke sungai kali mas.jh

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru