BANJARBARU - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Trikora, Liang Anggang, Banjarbaru, Kamis (4/4) malam.
Seorang pesepeda terluka parah dalam peristiwa tersebut. Berdasarkan informasi yang dihimpun, korban mengalami pendarahan di kepala.
Baca juga: Wali Kota Eri bersama Seluruh Pegawai Pemkot Surabaya ke Kantor Gunakan Angkutan Umum
"Petugas masih dalam perjalanan menuju lokasi kecelakaan," jelas Kanit Laka Lantas Polres Banjarbaru, Ipda Junaedi.
"Korban sudah dievakuasi relawan ke Rumah Sakit Sultan Agung Kota Citra Graha," sambungnya.
Baca juga: Untuk Menjaga Imunitas Tubuh, Danlanal Ajak Prajurit TNI-AL Naik Sepeda
Polisi belum dapat memastikan kronologi kecelakaan tersebut. Demikian pula identitas korban, "Nanti diinformasikan kembali," tutup Junaedi.ty
Baca juga: Atlet BMX Kota Batu Sabet 14 Trophy Dan 1 Trophy Juara Umum
Editor : Redaksi