Pilkada Kota Madiun 2024, Maidi dan Bagus Panuntun Daftar ke NasDem

realita.co
Widodo Ponco Putro mewakili Maidi daftar bacawali ke NasDem. Foto: Adi

MADIUN (Realita) - Mantan Wali Kota Madiun periode 2019-2024 mendaftarkan dirinya sebagai bakal calon Wali Kota (bacawali) Madiun periode 2025-2023 ke Partai NasDem, Minggu (5/5/2024). Maidi tidak datang sendiri ke kantor DPD NasDem Kota Madiun, namun diwakilkan kepada Widodo Ponco Putro.

"Pak Maidi mendaftar bacawali ke NasDem, tetapi lewat perwakilan," kata Ketua DPD NasDem Kota Madiun, Amanto, Minggu (5/5/2024).

Baca juga: Masyarakat Ingin Maidi Lanjutkan Pembangunan Kota Madiun

Selain itu, ada juga perwakilan dari Bagus Panuntun (BP) mengajukan pendaftaran lewat NasDem. Namun, bukan sebagai bacawali, tetapi bakal calon Wakil Wali Kota (cawawali). Berkas pendaftaran diambil oleh Wakil Sekretaris DPD PSI Kota Madiun, Fikri Hasan.

Fikri Hasan mewakili Bagus Panuntun mendaftar bacawawali ke NasDem.

Baca juga: MAKI: Integritas Anti Korupsi Maidi Tidak Perlu Diragukan Lagi

"Tadi juga perwakilan dari mas Bagus Panuntun PSI mengambil berkas pendaftaran cawawali ke sini," terang Amanto.

Sebelumnya, NasDem telah mendeklarasikan dukungan kepada Maidi untuk macung kembali sebagai Wali Kota Madiun. Dukungan ini bersamaan dengan 10 parpol lainnya yang digelar di Alun-alun Kota Madiun, Sabtu (4/5/2024). adi

Baca juga: Dianggap Kinerja Melempem, KPU dan Bawaslu Kota Madiun Didemo

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru