JOMBANG (Realita) - ATM biasanya untuk mengambil uang tunai, namun di Masjid Solihin, Dusun Corogo, Desa Janti, Kecamatan Jogoroto, Kabupaten Jombang, mesin anjungan tunai mandiri tidak mengeluarkan uang tapi beras.
Mesin ATM beras ini merupakan bantuan dari Yayasan Baitul Mal (YBM) Brilian Regional Office Surabaya, ke 50 jamaah masjid yang kurang mampu tiap pekan.
Baca juga: Pilihan Jenis Kartu Kredit Panin Untuk Kemudahan Transaksi
Warga yang menerima kartu ATM, setiap pekan atau di hari Jumat bisa mengambil beras di ATM beras yang ditempatkan di dalam masjid.
Mereka cukup menempelkan kartu di mesin ATM, dan beras sebanyak 3 liter akan langsung keluar dari bagian bawah mesin.
“Ini merupakan salah satu bentuk program kami, untuk membantu warga yang kurang beruntung,” kata Febrianto Utomo, Supervisor YBM Brilian Regional Office Surabaya.
Baca juga: Demi Keamanan Bertransaksi, Ganti Kartu ATM Bank Jatim yang Lama
Warga pun antre di depan mesin ATM beras sambil berbisik-bisik dengan beberapa warga lainnya. Mayoritas warga belum pernah melihat mesin beras yang bentuk seperti mesin ATM Bank tersebut.
“Belum pernah lihat mesin beras model begini. Saya tadi sempat bingung saat nempel kartunya. Nggak keluar-keluar. Lalu dibantu sama petugasnya,” aku Kamilatun, salah satu warga yang mendapatkan bantuan beras.
Ketua YBM Brilian Jombang, David Amir mengatakan, bantuan beras ini akan disuplai selama enam bulan ke depan oleh YBM Brilian Cabang Jombang. Setiap pekan, mesin ATM akan diisi beras oleh petugas yang diperuntukkan bagi warga yang telah dipilih oleh takmis masjid dan perangkat desa setempat.
YBM Brilian merupakan lembaga amil zakat nasional yang selama ini mengelola zakat, infak dan sedekah yang pemasukan utamanya berasal dari para pegawai BRI. Program ATM beras yang diberikan di Masjid Solihin, Dusun Corogo, Kecamatan Jogoroto diharapkan menjadi inspirasi bagi warga lainnya untuk saling berbagi.
“Semoga ini memberikan inspirasi bagi warga atau kelompok masyarakat lainnya untuk terus bergerak berbagi bagi sesama,” ungkap Manager Operasional BRI Jombang, Setiawan Suryo Putro.rif
Editor : Redaksi