Hizbullah Gempur Israel

realita.co
Gerakan Hizbullah Lebanon melancarkan serangan terkoordinasi, Senin (17/11/2024).

BEIRUT- Milisi Hizbullah di Lebanon melancarkan serangkaian serangan udara ke wilayah Israel dengan rentetan roket pada Minggu (17/11) tengah malam.

Serangan udara ke wilayah Kiryat Shmona ini berlangsung tak lama usai Israel membunuh juru bicara Hizbullah, Mohammed Afif, dalam serangan di ibu kota Beirut Lebanon.

Baca juga: Amerika Serikat Ingatkan Teroris Israel agar Tak Hancurkan Lebanon Seperti Gaza

Serangan roket Hizbullah itu pun memicu sirene peringatan serangan udara berbunyi di utara Israel, tepatnya di Galilee.

Menurut laporan The Times of Israel, sirene peringatan berbunyi di Kiryat Shmona dan beberapa kota lain di utara Israel yang berbatasan langsung dengan Lebanon selatan, markas Hizbullah.

Baca juga: Hizbullah Serang Israel lagi, Dua Orang Tewas

Milisi Hizbullah di Lebanon mengumumkan kematian juru bicaranya, Mohammed Afif, pada Minggu (17/11).

Menurut salah satu sumber keamanan Lebanon, Afif termasuk di antara empat orang yang tewas dalam serangan Israel di ibu kota Beirut pada Minggu malam.

Baca juga: Teroris Israel Bunuh 28 Petugas Medis Lebanon

"Hajj Mohammed Afif al-Nabulsi, kepala hubungan media Hizbullah, telah gugur," demikian pernyataan yang dirilis oleh Hizbullah seperti dikutip AFP.nn

 

Editor : Redaksi

Politik & Pemerintahan
Trending Minggu Ini
Berita Terbaru