SURABAYA (Realita)- Aparat kepolisian mulai memukul mundur massa yang unjuk rasa di depan Gedung Grahadi, Surabaya, Sabtu (30/08/2025) pukul 23.00 WIB.
Pantauan di lokasi, petugas kepolisian dengan pakaian pengamanan lengkap, membawa tameng sempat beberapa kali menembakkan gas air mata.
Baca juga: Kejari Surabaya Terima Enam SPDP Kasus Kerusuhan Grahadi dan Polsek Tegalsari
Baca juga: Pakar: Dalang Kerusuhan Bukan Pihak Asing tapi dari Dalam Negeri
Massa dipukul mundur hingga ke area jalan Tunjungan dan area jalan Pemuda. Hingga saat ini massa masih melakukan perlawanan dengan melempar batu ke arah petugas.
Petugas yang bersiaga di lapangan terus melakukan pengejaran dan menembakkan gas air mata, situasi di sekitar lokasi masih terpantau tegang.
Baca juga: Gubernur dan Wakil Gubernur Cek Kondisi Gedung Negara Grahadi Pasca Dibakar Massa
Selain melakukan pembakaran, massa juga melakukan penjarahan dan merusak fasilitas yang ada di sekitar Gedung Grahadi.ty
Editor : Redaksi