GRESIK (Realita)- Kecelakaan tragis terjadi di Jalan Raya Krikilan, depan warung GUN’S, Desa Krikilan, Kecamatan Driyorejo, Rabu (12/11/2025) sekitar pukul 18.30 WIB.
Motor Honda Vario yang dikendarai M. Robi Anshori (30), warga Karangpilang, Surabaya, menabrak motor di depannya lalu terjatuh. Nahas, korban terpental ke kanan dan terlindas truk traktor head dari arah berlawanan.
Baca juga: Kecelakaan Lalulintas di Jembatan Waker Timika, 2 Orang Tak Berdaya, Mobil Pickup Hancur
Korban meninggal dunia di tempat dan dibawa ke RS Anwar Medika, Balongbendo, Sidoarjo, untuk pemeriksaan lebih lanjut.
Baca juga: Lalai Saat Berkendara, Shania Lorensa Dituntut 2,5 Tahun Penjara
Petugas Polsek Driyorejo bersama Unit Gakkum Satlantas Polres Gresik langsung melakukan olah TKP dan mengamankan barang bukti di lokasi kejadian.ji
Editor : Redaksi