HUT Partai Demokrat, DPC Kota Madiun Gelar Voli AHY Cup 2022

MADIUN (Realita) - Dalam rangka menyemarakkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-21 Partai Demokrat, jajaran Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kota Madiun menggelar turnamen bola voli bertajuk Agus Harimurti Yudoyono (AHY) Cup 2022.

Ketua DPC Partai Demokrat Kota Madiun Istono mengatakan, selain di Kota Madiun, acara serupa juga digelar secara serentak di seluruh Indonesia.

Baca Juga: Puluhan Bendera Partai Demokrat di Kota Madiun Dirusak, Istono Desak Pelaku Ditangkap

“AHY Cup dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia, dalam rangka memperingati HUT Partai Demokrat 2022,l yang jatuh pada 9 September,” katanya, Jumat (9/9/2022).

Turnamen voli AHY Cup 2022 Kota Madiun diikuti sebanyak 16 klub dan diadakan di Lapangan Kanigoro, Kelurahan Kanigoro, Kota Madiun. Acara ini dilaksanakan hingga 18 September mendatang dengan total hadiah puluhan juta rupiah.

“Untuk yang juara akan mendapatkan piala dan hadiah berupa uang pembinaan,” ujarnya.

Olah raga bola voli, sangat digemari masyarakat. Untuk itulah Ketua Umum DPP Partai Demokrat AHY mengelar acara seperti ini supaya lebih dekat dengan masyarakat.

Baca Juga: HUT ke-22, DPC Demokrat Kota Madiun Solid Dukung Maidi

“Kami di DPC Kota Madiun memahami apa yang dimaksud oleh ketua umum, bagaimana supaya olahrga bola voli ini menjadi kegemaran di seluruh Indonesia,” tuturnya.

Pun demikian, lanjut Istono, DPC Partai Demokrat terus mendorong para pemuda di Kota Madiun memiliki kegiatan positif khususnya di bidang olahraga bola voli. Melalui event ini, dia berharap, olahraga dapat semakin berkembang serta lahir klub-klub yang mampu melahirkan para pemain profesional. 

“Ini sebagai perangsang. Namun kami berharap, melalui event ini kegiatan-kegiatan kepemudaan di bidang olahraga, khususnya bola voli, dapat berkembang dan lahir klub-klub yang mampu berkompetisi di tingkat nasional,” terangnya.

Baca Juga: Fraksi Demokrat Kota Madiun Reses Masa Persidangan II Bersama Walikota

Istono yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Kota Madiun mennambahkan, latar belakang lahirnya AHY Cup 2022, didasari atas keberhasilan klub bola voli LavAni besutan Ketua Dewan Kehormatan Partai Demokrat Susilo Bambang Yudoyono (SBY), yang tampil sebagai juara Pro Liga 2022. 

“Kebetulan bapak SBY pembina LavAni. Beliau berkeinginan olahraga bola voli dapat dikembangkan di seluruh Indonesia. Maka melalui AHY Cup 2022 ini, bapak SBY berharap dapat melahirkan para pemain dari daerah yang mampu berkompetisi di tingkat nasional,” tandasnya. paw

Editor : Redaksi

Berita Terbaru