Tiga Ahli Waris Bunda PAUD Surabaya Terima Santunan JKM BPJS Ketenagakerjaan

SURABAYA (Realita) - BPJS Ketenagakerjaan (BPJAMSOSTEK) menyerahkan santunan Jaminan Kematian (JKM) 3 Bunda PAUD Surabaya dalam kegiatan Bincang Santai Tenaga Pendidik (Bintang PAUD) yang digelar Dinas Pendidikan Kota Surabaya, Senin (26/9/2022).

Manfaat program BPJS Ketenagakerjaan tersebut diserahkan Ketua Bunda PAUD Surabaya, Rini Indriani Eri Cahyadi,  dengan didampingi Kepala BPJAMSOSTEK Surabaya Rungkut, Rudi Susanto, kepada ahli waris 3 Bunda PAUD yang telah meninggal dunia. 

Baca Juga: Meninggal Akibat Kecelakaan Lalu Lintas, BPJS-TK Santuni Siswa PSHT Ponorogo Ini

Kegiatan yang berlangsung di Convention Hall Jalan Arief Rahman Hakim No.131 Surabaya ini dihadiri Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, Kepala Dinas Pendidikan Kota Surabaya, Yusuf Masruh, jajaran pejabat dinas, dan ribuan Bunda PAUD se-Surabaya. 

Santunan JKM yang diserahkan masing-masing atas nama Almarhumah Tuty Widayati dari Pos PAUD Terpadu (PPT) "Cahaya Bunda" Wonokusumo Lor, Almarhumah Anytalia Putri dari PPT "Pelita Harapan" Kemlaten, dan Almarhumah Murijati dari PPT "WIJAYA Kids" Kalidami. Ketiga ahli waris tersebut masing-masing terima santunan sebesar Rp42 juta.

Ketua Bunda PAUD Surabaya, Rini Indriani Eri Cahyadi, menyampaikan turut berdukacita, dan berharap santunan dari BPJS Ketenagakerjaan ini dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh keluarga yang ditinggalkan. 

Baca Juga: Beli Rumah Pakai BPJS Ketenagakerjaan, Begini Caranya!

Kepala BPJS Ketenagakerjaan Surabaya Rungkut Rudi Susanto mengatakan, santunan ini merupakan bukti nyata negara hadir melalui BPJS Ketenagakerjaan untuk masyarakat yang mendapat musibah. 

Cilegon dalam

Dikemukakan, sebanyak 4.055 Bunda PAUD se-Surabaya telah terdaftar di dua program BPJS Ketenagakerjaan, yakni Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) dan Jaminan Kematian (JKM). Kepesertaan para Bunda PAUD ini kategori formal atau penerima upah (PU).

"Dengan perlindungan dua program dasar BPJS Ketenagakerjaan itu, jika ada yang mengalami musibah kecelakaan kerja seluruh biaya pengobatan medis sampai sembuh ditanggung penuh tanpa batas oleh BPJS Ketenagakerjaan, di samping ada kepastian santunan jaminan kematian bila meninggal dunia," tutur Rudi. 

Baca Juga: BPJS Kesehatan Serahkan Penanganan Perusahaan Penunggak Iuran ke Kejaksaan

Rudi menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya pada Pemerintah Kota Surabaya yang telah mendaftarkan seluruh Bunda PAUD ke BPJS Ketenagakerjaan. Harapannya, kedepan kelompok jumantik, tenaga kesehatan dan Posyandu yang juga bagian dari Kader Surabaya Hebat (KSH) juga terlindungi program BPJS Ketenagakerjaan.

Sementara itu Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi dalam sambutannya berulangkali menyampaikan terimakasih pada BPJS Ketenagakerjaan Surabaya Rungkut yang hadir memberikan manfaat program. Eri menegaskan, masa perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan bagi Bunda PAUD Surabaya ini akan terus berlanjut selama mereka masih menjadi Bunda PAUD.gan

Editor : Redaksi

Berita Terbaru