Sebelum Beli, Ketahui 7 Perbedaan iPhone 13 dan iPhone 14 Ini

PERUSAHAAN Apple.inc baru saja mengeluarkan produk smartphone terbaru mereka, yaitu iPhone seri 14. Sekilas, ponsel iPhone seri terbaru ini memiliki penampilan dan spesifikasi yang mirip dengan seri iPhone yang sudah ada lebih dulu, yaitu iPhone 13. Meski tidak signifikan, iPhone 14 tetap menyuguhkan fitur dan spesifikasi yang tentunya lebih baik daripada seri sebelumnya.

Dengan membawa banyak fitur menarik, iPhone 14 ditawarkan dengan harga yang cukup fantastis. Apabila Anda berniat untuk memilikinya tetapi belum ada bujet tunai, Anda bisa Kredit Hp dengan PayLater, salah satunya dari aplikasi Traveloka yang memberikan limit hingga Rp50 juta.

Perbedaan iPhone 13 dan 14

iPhone 14 yang baru saja rilis di Indonesia pastinya ditunggu-tunggu oleh para pengguna setia produk Apple. Sebenarnya, apa saja perbedaan yang ditawarkan oleh iPhone seri paling baru ini dibandingkan dengan seri 13? Berikut beberapa hal yang bisa menjadi pertimbangan Anda:

1. Bodi yang lebih besar tetapi tetap ringan

Perbedaan pertama yaitu ada pada ukuran iPhone 14 yang sedikit lebih besar. iPhone 14 memiliki dimensi sebesar 146,7 x 71,5 milimeter dengan ketebalan 7,8 milimeter dan bobot 172 gram. 

Sementara itu, iPhone 13 memiliki ukuran 146,7 x 71,5 milimeter dengan ketebalan sekitar 7,7 milimeter dan bobot 174 gram. Artinya, iPhone 14 memiliki body yang sedikit lebih tebal, tetapi bobotnya justru lebih ringan daripada iPhone 13.

2. Dual e-Sim

Perbedaan berikutnya ada pada penggunaan sim card. Pada iPhone 14 yang rilis di Amerika, Apple menghilangkan slot untuk kartu sim dan menggantinya dengan e-sim. Namun, pada iPhone 14 yang di pasarkan di Indonesia akan tetap memiliki slot untuk sim card fisik dan e-sim.

Selain itu, iPhone 14 yang akan rilis di indonesia kemungkinan akan mendukung penggunaan nano sim dan e-sim yang aktif secara bersamaan, sedangkan iPhone 13 masih harus memilih salah satu sim.

3.Sistem operasi

iOS adalah sistem operasi pada yang disematkan pada setiap perangkat Apple, termasuk iPhone. Sistem operasi ini merangkap user interface yang pastinya akan memberikan pengalaman penggunaan yang sempurna. 

iPhone 14 sendiri sudah mendapatkan update iOS seri 16, yang artinya seri iPhone ini masih mendukung pembaruan sistem operasi hingga 5 tahun ke depan. Sementara untuk iPhone 13, iOS yang digunakan adalah seri 15. Meski begitu, Anda juga bisa memperbarui sistem operasi pada perangkat secara mandiri.

4. Performa chipset 

Perbedaan berikutnya ada pada mesin alias chipset yang digunakan. Meski menggunakan chipset A15 yang sama dengan iPhone 13, iPhone 14 tetap memiliki performa yang lebih unggul dibandingkan dengan iPhone 13.

Ini juga berlaku pada performa yang diberikan antara kedua seri tersebut. Meski sama-sama mengusung chipset dengan fabrikasi 5 nanometer, iPhone 14 menawarkan performa yang lebih mumpuni jika Anda melihat langsung dari benchmark skor AnTuTu. Skor untuk iPhone 13 adalah 803 ribu, sedangkan iPhone 14 mendapatkan skor 818 ribu.

5. Ukuran RAM 

RAM atau Random Access Memory merupakan salah satu bagian penting yang ada pada perangkat elektronik seperti laptop, personal computer, hingga smartphone. RAM sendiri dapat mempengaruhi performa perangkat yang bisa Anda rasakan ketika digunakan untuk multitasking.

Meski iPhone 14 masih mengusung teknologi RAM yang sama dengan iPhone 13 Pro, kapasitas RAM pada seri 14 adalah 6 GB, lebih besar dibandingkan dengan iPhone 13 yang hanya memiliki RAM sebesar 4GB. Tentunya ini membuat iPhone 14 memiliki kemampuan multitasking yang lebih mumpuni dan minim kendala.

6. Fitur perekaman video yang lebih beragam

Secara spesifikasi, kamera pada iPhone 14 dan iPhone 13 sebenarnya sama, bahkan identik. Namun, perbedaan keduanya terdapat pada fitur terbaru yang bisa Anda temukan di iPhone 14.

Fitur perekaman video pada iPhone 14 terbaru adalah mode cinematic di resolusi 4K @30fps yang mampu melakukan perekaman video dengan kualitas 4k @25fps, dan resolusi HD di 1080p @25fps. Dengan fitur tersebut pastinya iPhone 14 dapat diandalkan untuk para konten kreator.

Tak hanya itu, iPhone 14 juga dilengkapi dengan fitur photonic engine. Oleh Apple, fitur pintar ini diklaim mampu meningkatkan kinerja optik kamera yang jauh lebih baik dibandingkan dengan iPhone 13 untuk menghasilkan kualitas foto yang sempurna.

7. Daya baterai lebih besar

Perbedaan terakhir antara iPhone 14 dan 13 adalah daya baterainya yang lebih besar. iPhone 14 didukung dengan kapasitas baterai sebesar 3279 mAh, sedikit lebih besar daripada iPhone 13 yang hanya memiliki kapasitas baterai sebesar 3240 mAh. 

Selain itu, waktu charging atau pengisian daya ulang iPhone 14 juga bisa dikatakan lebih unggul. Sebab, perangkat ini mampu melakukan pengisian daya baterai dari nol hingga 50 persen hanya dalam waktu 30 menit.

Demikian tadi beberapa perbedaan yang dapat Anda jumpai pada iPhone 14 dibandingkan dengan iPhone 13 yang terlebih dulu rilis di Indonesia. Anda bisa segera mendapatkan ponsel pintar ini di gerai iBox atau e-commerce. 

Tidak perlu risau jika bujet Anda masih belum mencukupi, sebab PayLater Traveloka menawarkan kemudahan berbelanja dan bertransaksi untuk memenuhi semua kebutuhan Anda. Tak hanya untuk membeli layanan dan produk di Traveloka, PayLater Traveloka juga bisa Anda gunakan untuk berbelanja di e-commerce.

Ini termasuk membeli ponsel idaman Anda. Daftar sekarang juga dan buat belanja jadi lebih mudah dengan PayLater Traveloka!

 

Editor : Redaksi

Berita Terbaru

Curi HP, Dijemput Polisi

SEORANG pria diduga pelaku pencurian telepon genggam berhasil diamankan setelah aksinya diketahui. Penangkapan dilakukan menyusul laporan korban terkait …