PONOROGO (Realita)- Usai Partai Kesejahteraan Sosial ( PKS) yang mendaftarkan 45 Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) DPRD periode 2024-2029 ke Komisi Pemilihan Umum Daerah ( KPUD) Ponorogo pada, Senin (08/05/2023) kemarin.
Kini giliran Partai Nasional Demokrasi (Nasdem) dan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ( PDI-P) yang mendaftar Bacalegnya ke kantor penyelenggara Pemilu tersebut, Kamis (11/05/2023).
Baca Juga: Antarkan Reog Ponorogo Diakui Dunia, Ribuan Seniman Dukung Rilis 2 Periode
Dengan diiringi, kesenian Reog dan Bantengan dua partai rival dalam Pilkada Ponorogo tahun 2020 itu mengarak puluhan Bacalegnya, berjalan kaki menyusuri jalan Ponorogo-Madiun.
Dari pantauan di lapangan, Nadem lah yang pertama kali mendatangi kantor KPUD Ponorogo, yakni sekitar pukul 11.00 siang, lalu disusul PDI-P yang datang pukul 15.00 sore.
Ketua DPD Partai Nadem Ponorogo Ipong Muchlisoni mengatakan, hari ini ia resmi mendaftarkan dan menyerahkan dokumen pendaftaran 45 Bacaleg, untuk dapat maju dalam Pemilu Legilatif ( Pileg) Daerah 2024. Ia menargetkan, dalam pemilu tahun depan Nasdem dapat menambah kursi di parlemen daerah dari yang ada saat ini 10 kursi.
" Targetnya tetap jadi partai pemenang. Kursinya bertambah diatas 10 kursi," ujar Mantan Bupati Ponorogo 2015-2020 ini.
Calon Anggota DPR-RI Dapi I Jatim ini juga mengeklaim dari 45 Bacaleg yang didaftarkan 40 persen adalah perempuan. Dimana 9 Bacaleg adalah incumbent.
Baca Juga: Meriahkan Pra Olimpiade Paris, Reog Ponorogo Bakal Tampil di Perancis dan Jerman
" Ada 45 Bacaleg yang kita daftarkan, 9 diantarnya incumben. Satu kader kita di DPRD tidak mendaftarkan lagi karena ingin meneruskan usaha, atas nama kaka Eka Miftahul Huda, " ungkap Ipong.
Sementara itu dari kubu PDI-P dalam pendaftaran hari ini ada 45 Bacaleg yang didaftarkan untuk maju dalam Pileg daerah 2024 mendatang. Dengan rincian, 4 calon incumben, dan 40 persen Bacaleg yang didaftarkan adalah kaum perempuan.
" Kita hari ini ada 45 bacaleg yang didaftarkan dari 6 Dapil. 40 persen perempuan, dan 4 orang bacaleg ada incumben," ujar Ketua DPC PDI Ponorogo Bambang Yuwono.
Bambang menargetkan dalam Pileg 2024, PDI-P mendapat 13 kursi di DPRD Ponorogo, atau bertambah 9 kursi dari saat ini yang hanya 4 kursi.
Baca Juga: Bersiap Sidang ICH UNESCO, Tim Pengusulan Reog Ponorogo Sempurnakan Dossier
" Target kita 13 kursi di DPRD, saat ini hanya 4 kursi," harapnya.
Sementara itu, Ketua KPUD Ponorogo Munajat mengatakan hingga saat ini sudah ada 3 partai politik yang mendaftarkan bacalegnga ke KPUD. Yakni PKS, Nasdem, dan PDI-P.
" Sudah tiga partai, dokumen pendaftaran juga lengkap semua. Partai-partai lain juga sudah menerima pemberitahuan dalam waktu dekat PKB juga akan mendaftar," pungkasnya.znl
Editor : Redaksi