Digeledah Polisi, Rumah Firli Bahuri Tampak Tak Terawat

JAKARTA- Rumah Ketua KPK Firli Bahuri di Kertanegara 46, Jakarta Selatan digeledah penyidik Direktorat Reserse Kriminal Khusus (Ditreskrimsus) Polda Metro Jaya. Belasan penyidik pakai baju putih tampak masuk ke rumah Firli

Pantauan di lokasi, salah satu penyidik membuka gerbang rumah yang terlihat lama tidak dibuka. Salah satu penyidik tampak membawa printer warna hitam dan koper warna silver.

Tak ada pernyataan apapun disampaikan para penyidik. Penggeledahan ini dijaga sejumlah aparat kepolisian.

Penampakan rumah Firli Bahuri ini terlihat tidak terawat. Banyak rumput dan tumbuh-tumbuhan lainnya yang menjalar tinggi.

Penggeledahan ini dalam rangka penyidikan kasus dugaan pemerasan mantan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo. Firli telah diperiksa sebagai saksi di Bareskrim Polri, Jakarta Selatan pada Selasa, 24 Oktober 2023.

Hasil pemeriksaan oleh penyidik gabungan Subdit Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Ditreskrimsus Polda Metro Jaya dan Direktorat Tindak Pidana Korupsi (Dittipidkor) Bareskrim Polri adalah Firli mengakui pernah bertemu dengan Syahrul di Lapangan Badminton GOR Tangki, Sawah Besar, Jakarta Barat pada Maret 2022.

Namun, polisi belum membeberkan apa saja pembicaraan dalam pertemuan itu. Termasuk nilai uang pemerasan. Sebab itu masuk materi penyidikan.

Status Firli masih saksi. Dia diperbolehkan pulang usai pemeriksaan dari pukul 10.00-19.30 WIB. Polisi akan menggelar perkara bila keterangan 54 saksi dinilai sudah cukup bukti.mr

Editor : Redaksi

Berita Terbaru

Natalia Loewe Tetap Setia Alisson Becker

LIVERPOOL (Realita)- Kiper Liverpool, Alisson Becker, memiliki seorang istri rupawan bernama Natalia Loewe. Kecantikan luar dalam membuat Alisson tak ragu …

Pupuk Subsidi di Jombang, Ruwet

JOMBANG - Sektor pertanian Kabupaten Jombang kembali dihantam persoalan klasik yang seolah menjadi siklus tahunan tanpa solusi permanen.  Distribusi pupuk …