Aliansi Relawan Nasional Prabowo 08 Jatim, Bertekad Menangkan Capres 02

BATU (Realita)- Ketua Dewan Pembina Pusat (DPP) Aliansi Relawan Nasional (Arenas) Prabowo 08, Eddy Santana Putra melantik pengurus DPW Jawa Timur, Drs. EC. Usman, MBA dengan ditandai penyerahan bendera Capres Prabowo Subianto. 

Dengan telah dilantiknya pengurus DPW arenas Jatim Prabowo 08 ini diharapkan bisa memenangkan pasangan Capres dan Cawapres, Prabowo- Gibran  di Jawa Timur pada pemilu 2024. Dan dirinya optimis Arenas Prabowo 08 menang dalam satu putaran saja. 

Baca Juga: Tak Hadiri Acara Kebebasan Pers, Prabowo Disorot Media Asing

Dalam kesempatan ini, Dewan Pimpinan Wilayah ( DPW) Aliansi Relawan Nasional (arenas) Prabowo 08 Jatim, Drs. EC. Usman. MBA. mengukuhkan pengurus DPD kabupaten/kota se Jatim. Pengukuhan digelar bersamaan dengan penyelenggaraan turnamen futsal di sebuah Hotel di Kota Batu, Minggu (26/11/2023).

Ketua DPW Arenas Prabowo 08 Jatim, Drs. EC. Usman, MBA. mengatakan, konsolidasi relawan ini diikuti sekitar 50 anggota perwakilan DPD Arenas Prabowo 08 kabupaten/kota di Jatim.

Ia berharap momen itu menjadi awalan yang baik memacu semangat relawan bekerja lebih keras meraup suara maksimal di Jatim untuk memenangkan satu putaran pasangan Capres-Cawapres nomor urut 2 tersebut.

"Para relawan ini direkrut secara organik terdiri dari segala lapisan masyarakat. Target kami untuk suara pasangan Prabowo- Gibran Rakabuming Raka bisa mencapai 100 persen di Jatim. Kami yakin bisa menang satu putaran, biar tidak banyak biaya. Banyak manfaatnya kalau satu putaran," jelas  Usman.

Pada pemilu 2024 ada perubahan demografi pemilih yang didominasi pemilih muda (generasi Z dan milenial). Diproyeksikan pemilih generasi muda mendekati angka 60 persen. Kelompok itu dipandang cukup seksi oleh para kontestan pemilu karena secara kuantitas cukup besar serta dianggap membawa ide-ide baru yang bisa mendorong perubahan.

Baca Juga: Indonesia Sport and Special Interest Tourism Association menggelar pelantikan Ketua DPD Jatim

Dirinya berpendapat sosok seorang Gibran sangat berperan vital untuk memaksimalkan suara dari kalangan pemilih muda. Karena beliau dipandang cerminan generasi muda yang sudah memiliki kemampuan dan talenta untuk menjadi calon pemimpin bangsa ke depan. Sehingga kolaborasi  Prabowo-Gibran cukup ideal sebagai pasangan politikus kawakan dan generasi muda. 

"Harus bisa keluar dari kebisaan berpikir konvensional. Kalau ingin Indonesia maju kita gabungkan kemampuan senior dan junior yang lebih kreatif dan inovatif," imbuh dia.

Ketua Umum Arenas Prabowo 08, Guruh Hermawan menuturkan, Arenas Prabowo 08 merupakan barisan relawan pemenangan Prabowo-Gibran yang tersebar di seluruh Indonesia.

"Kami melihat fenomena yang luar biasa, elektabilitas Prabowo-Gibran semakin naik setiap hari," ucap dia.

Baca Juga: 9 Jabatan Kepala Dinas Pemkot Surabaya Dirotasi, Begini Pesan Wali Kota Eri Cahyadi!

 

Menurutnya, Jatim menjadi lumbung perolehan suara cukup potensial. Karena itu, sebagai salah satu barometer nasional, basis suara di Jatim perlu digarap serius. Sehingga pihaknya yakin, bisa memenangkan Prabowo-Gibran satu putaran. 

"Saya yakin selesai satu putaran karena suara masyarakat akar rumput sangat luar biasa mencurahkan dukungan kepada Prabowo-Gibran. Efek  Gibran juga luar biasa memotivasi anak muda menyumbangkan hak pilihnya juga memacu anak muda terjun ke dunia politik," tegas Guruh.ton

Editor : Redaksi

Berita Terbaru

Betharia Sonata Dikabarkan Kena Stroke

JAKARTA - Kabar mengejutkan datang dari penyanyi senior Betharia Sonata. Beberapa fotonya saat sedang terbaring lemah di rumah sakit viral di media sosial. …