Prof Suharnomo, Rektor Terpilih Undip Jadi Panelis Debat Cawapres

Prof Suharnomo saat Jadi Panelis Debat Cawapres. Foto: istimewa

 

Baca Juga:  Prof.Dr. Suharnomo, SE, M.Si Dilantik Jadi Rektor Undip 2024-2029

SEMARANG (Realita)-  Rektor Terpilih Universitas Diponegoro periode 2024-2029, Prof. Dr. Suharnomo, S.E., M.Si. terpilih menjadi salah satu panelis Debat Cawapres oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU). Forum debat cawapres digelar di Jakarta Convention Center pada Jumat (22/12). Sebelum pelaksanaan debat, Prof Suharnomo bersama tim panelis lainnya telah merumuskan materi pertanyaan pada sidang pleno tanggal 20-22 Desember 2023. 

 

Adapun tema debat kedua terkait ekonomi kerakyatan; ekonomi digital; keuangan; investasi pajak; perdagangan; pengelolaan APBN/APBD; infrastruktur; dan perkotaan. Tema yang diusung sesuai dengan kepakaran Prof Suharnomo yaitu bidang ekonomi dan pengelolaan sumber daya manusia.

Baca Juga: Smart Farming 5.0 sebagai Orasi Ilmiah Prof Atin Binus Semarang

 

Cilegon dalam

Dalam sub tema kelima yang diambil oleh Prof Suharnomo, yaitu Infrastruktur berisi pertanyaan mengenai strategi paslon untuk memastikan penyediaan infrastruktur sosial tanpa membebani keuangan daerah. Pada satu sisi dalam 5 tahun biaya infrastruktur pada proyek strategis nasional sebesar 2.385 triliun rupiah dari APBN. Sementara itu di sisi lain infrastruktur sosial seperti sanitasi dan air bersih masih membutuhkan perhatian.

 

Baca Juga: Rektor UNDIP Resmikan Gedung Serbaguna Muladi Dome

Mengenal lebih dekat, Prof Suharnomo adalah Dekan FEB (Fakultas Ekonomika dan Bisnis) UNDIP yang terpilih sebagai Rektor Universitas Diponegoro untuk periode 2024-2029. Merupakan Guru Besar bidang Manajemen Sumber Daya Manusia yang dikukuhkan pada 25 Mei 2021. Prof Suharnomo juga masih menjabat sebagai Ketua Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia (ISEI) cabang Semarang korwil Jateng periode 2023-2026 dan pernah menduduki posisi sebagai Ketua Dewan Pimpinan Nasional Asosiasi Fakultas Ekonomi dan Bisnis (AFEBI) pada 2020-2022. 

Prof Suharnomo juga merupakan Anggota Dewan Kehormatan Lembaga Akreditasi Mandiri Bidang Manajemen, Bisnis, dan Akuntansi (Lamemba) dan Ketua FTA (Free Trade Agreement) Center Semarang.lis

Editor : Redaksi

Berita Terbaru