Kader PDIP Kota Madiun Berburu Rekom Gerindra

MADIUN (Realita) – Perburuan rekomendasi partai politik (parpol) untuk bakal calon wakil wali kota (bacawawali) berjalan cukup ketat. Terkini, mantan Wakil Wali Kota Madiun, Inda Raya Ayu Miko Saputri turut getol melamar rekomendasi bacawawali untuk maju Pilwalkot 2024.

Inda Raya yang juga merupakan kader PDIP mengembalikan formulir pendaftaran bacawawali ke DPC Gerindra Kota Madiun, Jumat (31/5/2024). Sebelumnya, ia juga mendaftar bacawawali ke PDIP.

Baca Juga: Masyarakat Ingin Maidi Lanjutkan Pembangunan Kota Madiun

‘’Setelah melalui banyak pertimbangan, hari ini saya juga mengembalikan ke DPC Gerindra,’’ kata Inda.

Dirinya mengaku percaya diri sebagai kader PDIP memperoleh restu dari Gerindra untuk macung bacawawali. Apalagi, PDIP dan Gerindra sempat memiliki historis yang cukup baik. Sehingga, tak keliru jika dia mencoba merekatkan kembali hubungan baik PDIP-Gerindra pasca pertarungan Pilpres 2024 lalu.

‘’Saya berharap sebagai kader PDIP bisa dipertimbangkan untuk mendapat rekomendasi dari Gerindra,’’ harapnya.

Ditanya ihwal kemungkinan Maidi-Inda Raya (MaDa) jilid II, Inda memilih tak ingin berkomentar banyak. Pasalnya, segala kemungkinan berada di tangan DPP masing-masing parpol. Meski begitu, kemungkinan MaDa jilid II masih ada jika mengingat dinamika politik.

‘’Saya tidak pernah tidak siap bersaing dengan bacawawali lainnya. Saya selalu siap dalam situasi apa pun itu,’’ tegasnya.

Baca Juga: Dianggap Kinerja Melempem, KPU dan Bawaslu Kota Madiun Didemo

Sebelumnya, Inda Raya tidak pernah mengambil formulir ke Gerindra. Namun tiba-tiba ia mengembalikan formulir pendaftaran. Menurut informasi, mantan Ketua KPU Kota Madiun, Sasongko lah yang mengambil formulirnya.

Cilegon dalam

Sementara itu, Ketua DPC Gerindra Kota Madiun, Bambang Wahyudi mengatakan, Inda Raya merupakan sosok potensial dan mampu menjadi pertimbangan parpol-parpol di Kota Madiun untuk maju sebagai bacawawali dalam kontestasi pilwalkot. Namun, Bambang tetap menyerahkan mekanisme penjaringan dan keputusan rekomendasi ke DPP Gerindra.

‘’Semuanya kembali sesuai mekanisme. Termasuk mekanisme parpol koalisi pengusung (Maidi, Red),’’ ungkapnya.

Baca Juga: Paslon Dadi Gelar Kampanye Akbar Bersama Risma

Bambang menyebut, Inda Raya menjadi salah seorang dari tujuh kandidat yang mengikuti penjaringan bacawali-bacawawali DPC Gerindra. Enam di antaranya, Maidi dan seorang yang mengambil formulir atas nama Marsiswo Dirgantoro sebagai bacawali. Serta F Bagus Panuntun, Bagus Rizki Dinarwan, Kiagus Firdaus, dan Andro Rohmana sebagai bacawawali.

Meski begitu, satu dari ketujuh nama tersebut belum jelas mengembalikan formulir pendaftaran. Yakni, Marsiswo Digantoro.

‘’Hampir semua sudah mengembalikan. Hanya Marsiswo Dirgantoro yang belum ada kejelasan,’’ pungkasnya. adi

Editor : Redaksi

Berita Terbaru