PT. Pelsart Tambang Kencana Kecamatan Sungai Durian, Gandeng TNI-Polri Gelar Baksos

KOTABARU (Realita) - PT. Pelsart Tambang Kencana Sungai Durian bekerjasama dengan TNI, Polri serta warga masyarakat Desa Buluh Kuning mengadakan bakti sosial membersihkan Masjid Nurul Iman desa Buluh Kuning dalam rangka menyambut hari raya Idul Adha 1445 H, Sabtu (16/06/2024).

Kegiatan yang diprakarsai Deputy Security PT. Pelsart Tambang Kencana dibawah komando manager Deputy Security Hanjogo Raharjo menyampaikan bahwa kegitan ini bertujuan untuk menjalin sinergitas perusahan dengan masyarakat serta TNI dan Polri ujarnya.

Baca Juga: Bakti Bansos RS Ananda, Bagi-Bagi Kaca Mata Plus Alat Bantu Baca

Sementara itu manager CSR PT. Pelsart Tambang Kencana menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan rangkaian peringatan hari lingkungan hidup tahun 2024.

"Ini kita anggap bulan lingkungan hidup, selain berkampanye kita melakukan hal yang nyata, terutama membersihkan sampah serta mengurangi penggunaan bahan-bahan yang sulit terurai, seperti plastik", kata Septanto

Selain membersihkan rumput disekitar masjid Nurul Iman desa Buluh Kuning, juga melakukan pembersihan sampah sampah plastik serta melakukan kampanye agar membiasakan membuang sampah pada tempat
yang semestinya, mari kita jaga bumi ini agar tetap indah dan nyaman, karena kita lah yang harus menjaga dan memelihara bumi kita ini, ujarnya pula.

Untuk rangkaian acara hari lingkungan hidup ini sudah dimulai sejak tanggal (05/06/2024) dengan mengadakan upacara di lingkungan perusahaan, serta melakukan penanaman pohon, yang diikuti oleh karyawan dan beberapa manager yang datang khusus dari jakarta, pembacaan maklumat dari kementrian Lingkungan Hidup, tambahnya pula.

Baca Juga: IAI Ponorogo Gelar Baksos dan Penyuluhan Minum Obat saat Puasa

Kemudian pada tanggal (12/06/2024) dihalaman Sekolah Dasar Negri Batuah mengadakan kegiatan sosialisasi tentang lingkungan hidup yang melibatkan anak-anak TK dan SD sekaligus membagikan bingkisan berupa thumbler untuk anak-anak, pembagian thumbler ini bertujuan agar anak-anak terbiasa membawa air minum dari rumah dan mengurangi mengkonsumsi air minum kemasan, pungkas Septanto.

Hanjogo Raharjo juga menambahkan kegiatan seperti ini akan terus dilakukan dengan melibatkan masyarakat TNI, dan Polri, bukan hanya kegitan hari besar Islam saja namun juga hari-hari besar agama yang lain, ujarnya.

Ditambahkan pula oleh Ipda D.E Gumay Komandan Regu BKU dari Polres Kotabaru menambahkan akan terus bekerja sama dengan Perusahaan untuk melakukan kegiatan bakti sosial terjadwal baik digereja maupun di wihara atau rumah-rumah ibadah lainnya, ujarnya.

Baca Juga: Kajati DKI Jakarta Gelar Baksos di Lapas Pondok Bambu

Danramil Sampanahan Pelda Roni menyampaikan, pihaknya akan terus bekerja sama untuk melakukan bakti sosial bersama masyarakat, Polri dan Perusahaan di lingkungan Koramil Sampanahan dan Sungai Durian baik melakukan penghijauan dengan melakukan penanaman pohon maupun kegitan sosial lainnya.

Ditambahkan pula oleh Serma Ruslan dari TNI AL yang bertugas melakukan BKU di PT. Pelaart Tambang Kencana bahwa bagi dimanapun kami berada, kami akan tetap melakukan kegiatan sosial bersama masyarakat, dengan bekerja sama maka kita akan menjadi solid.hai

Editor : Redaksi

Berita Terbaru