KOLAKA – Sebuah truk tronton dengan muatan alat berat menabrak gerbang Pondok Pesantren Baitul Arqom Polinggona, Kelurahan Polinggona, Kecamatan Polinggona, Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara (Sultra), Sabtu (26/10/2024) sore.
Akibat kejadian tersebut, seorang bocah berusia 5 tahun meninggal dunia karena tertimpa beton.
Baca Juga: Ayah Bonceng Anak Tabrak Truk Fuso Parkir, Dadanya Tertumbuk Besi
Kapolsek Watubangga, Ipda Hendra mengungkapkan, truk tronton bermuatan ekskavator Sany PC 200 yang dikemudikan oleh Ahmad (19) menyenggol gerbang depan Pondok Pesantren Baitul Arqom, sehingga menyebabkan tiang pintu gerbang roboh, Sabtu (26/10) sekira pukul 15.30 Wita.
Baca Juga: Tabrak Tiang, Mobil Renault Hancur Berkeping-keping
“Bobot kendaraan dengan nomor polisi (nopol) DD 8419 KC itu terlalu besar dan sopir yang kurang hati-hati, sehingga tiang pintu gerbang yang terbuat dari beton roboh dan menimpa truk tronton serta seorang anak,” ungkap dia.
Akibat lakalantas tersebut, anak dari Pembina Pondok Pesantren Baitul Arqom, Ustaz Rudiono Nabi bernama Al Fatih Nabi yang berusia 5 tahun meninggal dunia.
Baca Juga: Truk vs Mobil, 2 Orang Luka Berat
“Anak tersebut meninggal dunia di tempat kejadian, akibat tertimpa tiang beton pintu gerbang,” kata Ipda Hendra.ko
Editor : Redaksi