PLN Cegah Penyebab Gangguan Penyaluran Listrik Jelang Pesta Demokrasi

SURABAYA (Realita)- Komitmen PLN menyediakan kebutuhan penyediaan listrik untuk pelanggan juga dengan upaya menjaga sistem kelistrikan yang andal dengan meminimalisir potensi yang dapat menjadi penyebab gangguan.

Diterangkan General Manager PLN Unit Induk Transmisi Jawa Bagian Timur dan Bali (UIT JBM), Amiruddin, penyebab terjadinya gangguan dalam penyaluran energi listrik dapat berasal dari dua sumber yaitu gangguan internal dan gangguan eksternal. Salah satu gangguan yang disebabkan dari eksternal adalah faktor alam.

Baca Juga: CEO Climate Talks: PLN Siap Dukung Pemerintah Capai 75% Energi Terbarukan hingga Tahun 2040

“UPT (Unit Pelaksana Transmisi) Gresik berhasil memasang alat penangkal sarang burung pada area lengan PMS (Bus A Fasa RST) Bay Sampang 1 di Gardu Induk (GI) Bangkalan dalam 2 hari pada akhir pekan kemarin (9-10/11). Sarang burung ini berpotensi menjadi penyebab terganggunya penyaluran energi listrik apabila mengenai penghantar”, ungkap Amiruddin.

Amiruddin menjelaskan, sarang burung dapat menjadi salah satu penyebab gangguan dari eksternal atau faktor alam. “Adanya Sarang Burung yang berada di peralatan dapat menyebabkan masalah seperti gangguan (Short Circuit), penumpukan kotoran, dan bahkan kerusakan fisik pada peralatan. Yang juga berbahaya, sarang burung ini juga dapat memancing predator lain seperti ular, yang jika mengenai penghantar, dapat langsung mengakibatkan padam. Potensi-potensi ini sudah dimitigasi dengan inspeksi rutin petugas juga memasang pengaman disetiap titik, seperti jaring untuk menutup sisi bawah switchyard untuk perangkap ular”, lanjut Amiruddin memaparkan upaya PLN pastikan listrik aman dari gangguan faktor alam.

Baca Juga: PLN Galang Kolaborasi Global untuk Transisi Energi Menuju Swasembada Energi Berkelanjutan

Menambahkan, Amiruddin juga menyebut, kerjasama Team PDKB (Pekerjaan Dalam Keadaan Betegangan) UPT Gresik dan Team Pemeliharaan Gardu Induk ULTG Sampang juga sekaligus selesaikan pemeliharaan di lokasi yang sama. “Setelah memasang penangkal sarang burung yang seringkali bersarang pada area lengan PMS, petugas sekaligus lakukan pemeliharaan PMS sebagai perawatan rutin memastikan kondisi PMS optimal cegah kerusakan yang bisa mengganggu operasional. Selain itu dengan dilaksanakan pemeliharaan secara rutin, resiko kegagalan peralatan dapat diminimalkan”, terang Amiruddin.

Cilegon dalam

Lebih lanjut, Amiruddin juga menyampaikan, pekerjaan dilakukan sebagai upaya memperkuat keandalan sistem kelistrikan di pulau Madura.

Baca Juga: COP29, PLN Dorong Kolaborasi Global Perkuat Energi Hijau di Tanah Air

“PLN berkomitmen mendukung penuh terselenggaranya pesta demokrasi pemilihan kepala daerah, Gubernur, bupati dan walikota sehingga pekerjaan dilakukan untuk penguatan keandalan kelistrikan untuk suplai di wilayah Madura”, pungkas Amiruddin sampaikan komitmen PLN jamin suplai kebutuhan listrik pelanggan.pln

 

Editor : Redaksi

Berita Terbaru