PONOROGO (Realita)- Capaian realisasai Pendapatan Asli Daerah ( PAD) memasuki akhir tahun 2024 ini menunjukkan trend positif. Pasalnya, persentase realisasi PAD Ponorogo pertengahan bulan ini telah mencapai 85 persen atau Rp 317 miliar dari target tahun ini sebesar Rp 384 miliar.
Badan Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah ( BPPKAD) merinci, capaian pemasukan uang daerah ini bersumber dari sektor pajak daerah dan retribusi daerah.
Baca Juga: Ingatkan Netralitas Jelang Pilkada, Pjs Bupati Ponorogo: ASN Jangan Bikin Kelompok Politik
" Untuk pajak daerah sudah 98,32 persen atau Rp 120 miliar dari target Rp 122 miliar, sedangkan retribusi daerah sudah 79,03 persen atau Rp 197 miliar dari target Rp 249 miliar," ujar Kepala BPPKAD Ponorogo Sumarno, Senin (18/10/2024).
Baca Juga: Sugiri Cuti 2 Bulan, Pemprov Jatim Tunjuk Joko Irianto Jadi Pjs Bupati Ponorogo
Sumarno mengaku, kendati masih kurang 15 persen lagi, namun pihaknya optimis akhir tahun nanti capaian PAD bisa terpenuhi. Hal ini melihat sektor pendapatan telah mencapai 100 persen misalnya sektor pajak bumi bangunan PBB salah satu pajak daerah yang targetnya Rp 47 miliar yang tercapai. Sedangkan sumber pajak daerah lainnya seperti Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) hingga pajak hiburan dan restoran kini menyentuh 90 persen realisasinya.
Baca Juga: Lolos 4 Besar Usulan UCCN 2025, Ponorogo Bakal Dikunjungi Kemenparekraf dan Panselnas
" Untuk sektor retribusi sudah mencapai 79 persen. Sementara masih ada sisa waktu 1,5 bulan. Kami optimis akan terpenuhi," pungkasnya. znl
Editor : Redaksi