KPU Kota Batu Gelar Pemantapan Tahapan Pilkada Kepada Pemuda, Mahasiswa dan Pelajar

BATU (Realita)- Sekitar 150 orang peserta terdiri dari Organisasi Kepemudaan, Mahasiswa dan Pelajar di Kota Batu turut mengikuti Sosialisasi Tahapan Pemilihan Wali Kota dan Wakil Walikota Batu Tahun 2024 yang di gelar KPU di Hotel Samara, Selasa (19/11/2024). 

Sosialisasi kali ini diikuti, KNPI, HMI, Ikatan Pelajar Nadhathul Ulama dan Ikatan Pelajar Muhammadiyah Kota Batu dengan tujuan ingin memastikan dan menginformasikan bahwa Pilkada Tahun 2024 di Kota Batu telah siap dilaksanakan. Kata Ketua KPU Heru Joko Purwanto.

Baca Juga: Tiga Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Walikota Batu Ucapkan Ikrar Damai 

Ketua KPU Kota Batu, Heru Joko Purwanto mengatakan, sosialisasi bersama Organisasi Kepemudaan, Mahasiswa dan Pelajar dalam rangka pemantapan bagaimana tata cara memilih dan penditelan data pindah pemilih.

" Sebelumnya kami juga telah melaksanakan sosialisasi satu bulan yang lalu dengan Mahasiswa, yang kali ini guna pematangan dengan harapan mereka nantinya dihari H tidak tiba-tiba datang ke KPU," ujar Heru

Menurut Heru Joko Purwanto menyampaikan, sampai saat ini KPU Kota Batu telah melaksanakan sosialisasi bersama 25 organisasi kepemudaan, dan sekarang diikuti gabungan. Terangnya.

Baca Juga: Hanya Pasang Nurochman-Heli Suyanto Asli Wong Batu Tulen yang Daftar ke KPU 

Sementara itu Komisioner KPU Kota Batu Marlina menjelaskan, sosialisai kali ini dengan segmentasi, Pemuda, Mahasiswa dan Pelajar di Kota Batu.

Cilegon dalam

" Kami memang belum pernah melaksanakan sosialisasi bersama mereka, jadi kami disini butuh bertukar pikiran, mensosialisasikan dan menangkap respon dari, pemuda, mahasiswa dan pelajar terhadap pelaksanaan tahapan Pilkada oleh KPU," tegas Marlina.

Baca Juga: Kenakan Kemeja Warna Putih, Firhando Gumelar-H.Rudi Mantap Daftarkan Diri ke KPU

Marlina menyampaikan prosedur-prosedur bagaimana mereka menggunakan hak pilihnya nanti termasuk apa sudah terdaftar sebagai pemilih dan bisa tidaknya pindah pilih.

" Saya berharap semua tata cara dan mekanisme penghitungan suara dan pemungutan suara bisa dipahami oleh pemuda, mahasiswa dan pelajar. Tentunya kami mengajak mereka bagian dari pemilih parsitipatif," pungkasnya. (Ton)

Editor : Redaksi

Berita Terbaru