BEKASI (Realita)- Sunardi (43), berniat membuang jasad wanita pegawai bank keliling, Sri Pujayanti (22) ke septic tank yang ada di rumahnya di Kampung Cikoronjo, Kabupaten Bekasi Di septic tank itu, Sunardi juga pernah membuang jasad istri keduanya, Almaidah (51), yang dibunuhnya pada November 2022
"Sebenarnya dia ingin masukin korban SR (Sri Pujayanti) ke septic tank, namun belum sempat dimasukkan ke sana karena ada saudara yang mencari. Jadi sementara dia taruh di bawah springbed," ujar Kapolres Metro Bekasi Kombes Mustofa di Kampung Cikoronjo, Desa Sindangmulya, Cibarusah, Kabupaten Bekasi, Rabu (5/2/2025).
Mustofa mengungkapkan, pelaku membunuh korban karena kesal sering ditagih utang.
Dia membunuh korban dengan cara menjerat lehernya dengan kerudung.
"Korban dicekik dan ditarik ke dalam rumah. Jadi dia panik dengan kejadian ini," ungkap dia.
Berdasarkan hasil pemeriksaan, pelaku mempunyai utang sebesar Rp 2,7 juta ke koperasi simpan pinjam tempat korban bekerja. Utang tersebut wajib dibayar oleh korban dalam 10 bulan, dengan ccilan Rp 115.000 per bulan.
"Pengakuan tersangka Rp 2,7 juta. Tapi dia harus mengembalikan sebanyak Rp 4 juta. Itu dicicil Rp 115.00 selama 10 bulan," imbuh dia.
Sbelumnya diberitakan, Sri Pujayanti (22), ditemukan tewas dibunuh Sunardi (43) di rumah pelaku di Desa Sindangmulya, Cibarusah, Kabupaten Bekasi, pada Selasa (4/2/2025) dini hari.
Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Komisaris Onkoseno Grandiarso Sukahar mengungkapkan, peristiwa tr4gis ini bermula ketika korban menagih cicilan koperasi ke kediaman pelaku pada Senin (3/2/2025) pukul 15.00 WIB.
"Korban menagih cicilan Koperasi Pantura yang tidak dibayarkan pelaku selama satu bulan terakhir," ujar Onkoseno saat dikonfirmasi pada Rabu (5/2/2025).
Pelaku kemudian ditangkap pada Selasa (4/2/2025). Saat diperiksa, pelaku mengaku telah membun*h seseorang dan membuang jas*dnya ke septic tank rumah.
Pengakuan tersebut berangkat dari laporan warga yang kehilangan anggota keluarganya sejak November 2022.
Dari keterangan ini, kepolisian kemudian membongkar septic tank rumah pelaku, dan menemukan kerangka Almaidah masih mengenakan pakaian lengkap.tom
Editor : Redaksi