Mahasiswa Untag Surabaya Temukan Ada Konspirasi Covid-19

SURABAYA(Realita)-Mahasiswa Universitas 17 Agustus 1945 (Untag) Surabaya menemukan adanya konspirasi dalam pandemi Covid-19. Temuan ini terlihat saat melakukan risat tugas akhir sebagai mahasiswa S2 Program Studi Magister Psikologi yang dilakukan Ananda Sa'adatul Maulidia.

Ada 349 sampel yang dikeluarkan mahasiswa Psikologi ini. Sampel-sampel tersebut menanyakan mengenai pandemi Covid-19 yang menciptakan krisis sosial hingga banyak masyarakat yang percaya terhadap konspirasi. "Riset saya memang menemukan adanya konspirasi," katanya.

Konspirasi ini, ujarnya, dipengaruhi adanya kepercayaan politik yang rendah. Sebaliknya, hubungan positif juga berpengaruh mengenai adanya teori konspirasi. "Semakin tinggi intensitas penggunaan media sosial maka semakib tinggi keyakinan konspirasi Covid-19," papar Ananda.

Ananda menceritakan, ide penelitian ini berawal dari observasi pada lingkungan sekitar diteruskan dengan diskusi-diskusi yang dilakukan. "Banyak pandangan yang muncul di masyarakat, banyak juga yang menganggap ada konspirasi. Akhirnya saya melakukan riset," terangnya.(arif)

Editor : Arif Ardliyanto

Berita Terbaru

Natalia Loewe Tetap Setia Alisson Becker

LIVERPOOL (Realita)- Kiper Liverpool, Alisson Becker, memiliki seorang istri rupawan bernama Natalia Loewe. Kecantikan luar dalam membuat Alisson tak ragu …

Pupuk Subsidi di Jombang, Ruwet

JOMBANG - Sektor pertanian Kabupaten Jombang kembali dihantam persoalan klasik yang seolah menjadi siklus tahunan tanpa solusi permanen.  Distribusi pupuk …

Mahasiswa UNESA Bikin Bangga Indonesia

SURABAYA (Realita)  —Atlet dan pelatih Indonesia peraih medali SEA Games 2025, termasuk dari Universitas Negeri Surabaya (Unesa) mendapatkan bonus yang di …