SURABAYA (Realita)– Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya berencana memperluas program Beasiswa Pemuda Tangguh agar bisa menjangkau mahasiswa perguruan tinggi swasta (PTS). Langkah ini diambil sebagai upaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) dan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kota Surabaya.
Selama ini, beasiswa Pemuda Tangguh hanya diberikan kepada siswa berprestasi dari keluarga kurang mampu yang diterima di perguruan tinggi negeri (PTN) favorit. Namun, Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, menyadari masih banyak anak muda Surabaya yang memiliki potensi besar tetapi terkendala biaya jika memilih jalur pendidikan di PTS.
“Selama ini Beasiswa Pemuda Tangguh di Pemkot Surabaya adalah untuk yang masuk di Universitas Negeri. Tapi kami sedang mengkaji untuk yang ada di Perguruan Tinggi Swasta. Sehingga kami berharap anak-anak Surabaya yang hari ini mengalami kesulitan biaya dan tidak diterima di PTN, bisa kami bantu di PTS,” ujar Wali Kota Eri, Rabu (20/8/2025).
Eri menegaskan bahwa program ini tidak hanya memberikan bantuan finansial, tetapi juga menekankan pengembangan jiwa patriotisme dan kepedulian sosial bagi penerimanya. Nantinya, mahasiswa penerima beasiswa akan memiliki komitmen untuk kembali berkontribusi bagi kampung halaman dan ikut membangun Surabaya.
“Kami akan fokuskan bantuan ini untuk anak-anak Surabaya dari keluarga yang benar-benar tidak mampu. Nanti akan ada perjanjian bagaimana perguruan tinggi yang kami berikan beasiswa itu adalah anak-anak yang memiliki jiwa patriotisme untuk membantu kembali ke kampungnya, menjalankan Pancasila dan UUD 1945,” jelasnya.
Meski mekanisme seleksi dan daftar PTS yang akan diajak kerja sama belum final, Pemkot Surabaya menargetkan program ini bisa dilaksanakan pada 2026. Skema ini diharapkan mampu mencetak lulusan unggul yang siap membangun dan memajukan kota Surabaya.yudhi
Editor : Redaksi
URL : https://realita.co/baca-41822-pemkot-surabaya-siapkan-beasiswa-untuk-mahasiswa-pts-tak-hanya-ptn