Adik Kandung Menteri Tjahjo Kumolo Meninggal karena Covid 19

JAKARTA - Adik kandung Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Tjahjo Kumolo, Rini Mumpuni Tjiptono meninggal dunia usai terpapar Covid-19 pada hari ini, Selasa (8/3/2022).

Tjahjo menyebutkan, sang adik mengembuskan napas terakhirnya saat menjalani perawatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Wongso Negoro Semarang.

Baca Juga: Sudah Vaksin Booster 2 Kali, Joe Biden Positif COVID-19

"Adik saya satu-satunya Rini Mumpuni Tjiptono meninggal dunia di Semarang karena sakit Covid-19 di RSUD Wongso Negoro Semarang," kata Tjahjo melalui pesan singkat kepada wartawan, Selasa (8/3/2022).

Baca Juga: Mahfud Jabat Plt MenPAN-RB

Tjahjo Kumolo juga memohon doa untuk adiknya. "Mohon doanya. Terima kasih, salam sehat Tjahjo Kumolo," kata Tjahjo.

 

Baca Juga: Tjahjo Kumolo Meninggal karena Sakit Paru-Paru

Setelah mengabarkan itu kepada media, Tjahjo masih menjalankan tugasnya di Kemenpan-RB. Pagi tadi pukul 10.00 WIB, Tjahjo menyampaikan Hasil Evaluasi dan Penghargaan Pelayanan Publik di Lingkup Kementerian, Lembaga dan Pemerintah Daerah Tahun 2021.oke

Editor : Redaksi

Berita Terbaru

Ada 5 Tersangka Baru gegara Korupsi

  JAKARTA-Kejagung tetapkan lima tersangka baru korupsi timah Penyidik Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan Agung menetapkan …