Konser Dewa 19 di Madiun Ditunda

MADIUN (Realita) –  Konser Dewa 19 yang rencananya digelar di Stadion Wilis Kota Madiun pada Minggu (16/10/2022), terpaksa ditunda. Penundaan ini untuk mempertimbangkan faktor keamanan pasca tragedi di Stadion Kanjuruhan Malang beberapa waktu lalu.

Kapolres Madiun Kota, AKBP Suryono dihubungi Realita.co melalui sambungan telephone mengatakan, pihaknya tidak mengetahui sampai kapan penundaan acara konser tersebut. Pasalnya, kegiatan yang melibatkan artis nasional, perijinannya langsung melalui Polda Jawa Timur.

Baca Juga: Edsel Prince Rapper Cilik Asal Magelang Roadshow Mini Album ke-2

"Sementara ditunda, sesuai petunjuk dari Surabaya (Polda Jatim,red). Nggak tau sampai kapan.  Yang jelas panitia mengubungi saya kemarin ditunda," katanya, Senin (10/10/2022).

Tidak hanya konser Dewa 19, kegiatan yang bersifat mendatangkan massa dengan melibatkan artis nasional juga sementara ditiadakan. Pihaknya saat ini masih menunggu informasi selanjutnya dari Polda Jatim.

Baca Juga: Bikin Rusuh di Konser Hari Jadi Ponorogo, Pemuda Asal Gresik Ini Nangis saat Ditangkap

"Konser-konser semua ditunda. Kita menunggu dari Polda. Kalau sudah diijinkan kita hanya membantu pengamanannya saja," ujarnya. 

Sebelumnya, Pemkot Madiun mengambil kebijakan khusus untuk membatasi jumlah penonton pada gelaran konser Dewa 19 di Stadion Wilis pada Minggu (16/10/2022). Kapasitas di Stadion Wilis Kota Madiun sejatinya mampu menampung 20 ribu penonton. Namun karena tidak ingin terjadi penumpukan, maka kapasitasnya dibatasi separo atau hanya diperbolehkan 50 persennya saja.

Baca Juga: Konser Denny Caknan di Madiun Sepi Peminat

Sayangnya, meski Pemkot Madiun sudah mengambil kebijakan dengan pembatasan penonton, namun tetap tidak diijinkan oleh Polda Jatim. paw

Editor : Redaksi

Berita Terbaru

Isi Angin, Ban Meledak dan 1 Tewas.

BULOH- Ban buldoser yang sedang diisi udara di tempat servis ban di Bandar Baru Sungai Buloh, Malaysia meledak hingga menyebabkan seorang pekerja meninggal …