JAKARTA- Rafael Alun Trisambodo yang memiliki aset rumah mewah di kawasan Permata Hijau, ditaksir total harta kekayaannya di kawasan elite itu berkisar Rp67 M.
Selain total harta kekayaannya di kawasan terelite se-Jakarta Selatanyang harganya Rp67 M itu, Rafael Alun Trisambodo juga memiliki sejumlah rumah di daerah lain.
Baca Juga: Kasus Rafael Alun, KPK Bidik Siapapun yang Terlibat
Jika diakumulasikan, jumlah total harta kekayaannya Rafael Alun Trisambodo bisa melebihi Rp67 M.
Total harta kekayaannya Rafael Alun Trisambodo yang seharga Rp 67 M itu, dibongkar total oleh Aiman Witjaksono di acara The Prime Show.
Aiman mengungkapkan di awal video bahwa saat itu dirinya tengah berada di kawasan Permata Hijau yang notabene adalah kawasan Terelite se-Jakarta Selatan.
Di saat yang bersamaan, Aiman juga berada tepat di depan rumahnya Duta Besar dari Republik Mozambique.
“Saudara saya berada di kawasan Permata Hijau, Jakarta Selatan dan di belakang saya ini adalah rumah Duta Besar dari Republik Mozambique,” ungkap Aiman, dilansir dari YouTube Channel STARPRO Indonesia, Selasa (7 Maret 2023).
Aiman menjelaskan di sebelah rumah tersebut, ada rumah yang diduga milik Rafael Alun Trisambodo yang merupakan ayah kandung dari Mario Dandy.
“Dan di sebelahnya ada rumah yang diduga milik Rafael Alun Trisambodo, Pejabat Eselon III Direktorat Jenderal Pajak yang telah mengundurkan diri,” jelasnya.
Dirinya pun sempat membayangkan bahwa seorang Rafael yang sempat menjabat sebagai Pejabat Eselon III Direktorat Jenderal Pajak, memiliki aset rumah mewah yang harganya sangat di luar nalar.
“Anda bayangkan seorang pejabat pajak ya eselon III, bukan eselon II atau eselon I, memiliki rumah di kawasan yang paling elite di kawasan elite Jakarta Selatan,” jelasnya lagi.
Baca Juga: Rafael Alun Dijerat Pasal Pencucian Uang, Istrinya juga Terancam Jadi Tersangka
Aiman pun menambahkan bahwa aset rumah mewah Rafael itu berada di perumahan Simprug Suite Golf yang berlokasi di kawasan Permata Hijau.
“Ini adalah kawasan elite Jakarta Selatan, Permata Hijau dan kawasan paling elite di sini salah satunya adalah di Simprug Suite, Simprug Golf. Saya akan menuju ke sana dan dia memiliki rumah seluas 670 m2 lebih,” tambahnya.
Aiman pun akan membuka data soal harga netto dari aset rumah mewah Rafael itu ke hadapan pemirsa televisi.
“Harganya netto berapa di sini? Nanti saya akan buka datanya, saya akan ajak Anda untuk lihat ke sana,” katanya.
Dirinya pun mengajak pemirsa di rumah untuk berkeliling melihat-lihat area perumahan Simprug suite Golf secara lebih leluasa.
Baca Juga: Rafael Alun Resmi Tersangka
“Saudara, saya akan berkeliling nanti, saya tidak hanya ke sini, saya mau ke depan juga untuk kemudian melihat bagaimana rumah dari Rafael Alun di kawasan yang paling elite di kawasan Permata Hijau, ini adalah Simprug Golf,” ujarnya.
Kemudian, Aiman pun memberitahukan pemirsa soal harga per meter dari rumah Rafael itu yang ditaksir berkisar antara Rp70 juta hingga Rp100 juta.
“Anda tahu harganya, Saudara? Bapak tahu harganya ngga Pak di sini per meter? Nggak tahu. Harganya Saudara per meter ini berkisar antara Rp70 juta hingga Rp100 juta per 1 m2,” lanjutnya.
Bahkan, NJOP-nya sendiri juga tak tanggung-tanggung berkisar di atas Rp35 juta.
“NJOP-nya kalau saya cek dari dinas pendapatan daerah. NJOP di PBB di Pajak Bumi dan Bangunan, itu di atas Rp35 juta dan inilah kawasan yang elite yang dimiliki,” tutupnya.hp
Editor : Redaksi