PARIS - Tanggal 6 Juni besok, alias tanggal 6 di bulan 6, digadang-gadang bakal menghadirkan mega transfer sepakbola. Ada spekulasi Al Hilal bakal mengumumkan perekrutan Lionel Messi.
Masa depan Lionel Messi terus dispekulasikan. Apalagi megabintang asal Argentina itu sudah dipastikan tak lagi main di Paris Saint-Germain usai kontraknya habis musim panas ini.
Baca Juga: Tolak Al Hilal dan Barcelona, Messi Resmi Mendarat di Klub Amerika, Inter Miami
Pada akhir pekan, Lionel Messi sudah memainkan pertandingan terakhirnya untuk PSG. Kabarnya, La Pulga ingin segera mengumumkan keputusan soal masa depan, agar drama soal klub barunya tidak berkepanjangan.
Sehubungan dengan itu, klub Arab Saudi Al Hilal adalah salah satu yang santer dihubung-hubungkan dengan Messi. Dan menurut media Spanyol Sport, Messi memang akan bergabung ke Al Hilal.
Baca Juga: Edan-edanan! Klub Arab Saudi, Al Hilal Siap Beli Messi Seharga Rp 8 Triliun
Disebutkan lebih lanjut oleh Sport, Al Hilal bahkan sudah menentukan "tanggal cantik" untuk mengumumkan Messi sebagai pemain barunya, yakni di tanggal 6 pada bulan keenam, alias Selasa (6/6) besok. Sport mendasarkan klaim tersebut dari sumber-sumbernya yang berada di dalam klub Al Hilal.
Di sisi lain, Sport juga menyebut bahwa ada satu hal yang membuat potensi kepindahan itu bisa saja buyar. Itu berkaitan dengan posisi finis ketiga Al Hilal di liga Saudi.
Dengan posisi finis tersebut maka Al Hilal, tim tersukses di negaranya, tidak bisa tampil di kompetisi internasional pada musim depan. Situasi itu pun harus dihadapi Lionel Messi andaikata gabung Al Hilal.ik
Editor : Redaksi