Nikmatnya Orgasme, Bikin Awet Muda hingga Cegah Sakit Jantung dan Kanker Payudara

JAKARTA- Manfaat orgasme tidak hanya sebatas puncak kenikmatan seksual, melainkan dapat memberi efek bagi kesehatan.

Manfaat orgasme setelah bercinta, antara lain membuat awet muda hingga memelihara kesehatan jantung. Untuk mengetahui macam-macam manfaat orgasme setelah bercinta, simak penjelasan berikut ini.

Baca Juga: Posisi Seks Ini Bikin Suami Bertahan Lebih Lama di Ranjang

Manfaat orgasme setelah bercinta Perlu diketahui, orgasme adalah kondisi saat seseorang mencapai puncak kenikmatan seksual. Baca berita tanpa iklan. 

Orgasme tidak hanya didapat setelah pasangan bercinta dengan metode penetrasi atau seks vaginal, puncak kenikmatan seks juga bisa diperoleh setelah masturbasi atau seks oral.

Orgasme pada pria ditandai dengan ejakulasi atau saat penis mengeluarkan air mani yang mengandung sperma. Sementara itu, tanda-tanda wanita orgasme yaitu vagina mengeluarkan cairan sehingga cenderung basah atau becek.

Tak hanya memuaskan hasrat seksual, ada sederet manfaat orgasme setelah bercinta yang bisa Anda petik, yaitu: Baca berita tanpa iklan. 

Orgasme bikin awet muda

Tahukah Anda bahwa rutin orgasme bikin awet muda? Dilansir dari Healthline, saat seseorang mengalami orgasme, akan terjadi pelepasan hormon oksitosin yang punya manfaat dalam mencegah tanda-tanda penuaan pada kulit. Hormon oksitosin juga bisa mencegah stres, gangguan cemas yang bisa menjadi faktor penyebab berbagai penyakit, peradangan kulit, dan munculnya jerawat.

Bukan cuma oksitosin, orgasme rupanya dapat mendukung produksi dan pelepasan hormon estrogen. Hormon estrogen inilah yang membuat Anda awet muda karena dapat mendukung produksi kolagen alami di dalam tubuh. Kolagen penting untuk menjaga elastisitas dan ketebalan kulit, serta mencegah timbulnya kerutan di wajah.

Melancarkan menstruasi dan meredakan nyeri saat PMS

Manfaat orgasme setelah bercinta selanjutnya yaitu dapat melancarkan haid sekaligus meredakan nyeri jelang menstruasi (saat PMS). Hal itu karena orgasme bisa meningkatkan kekebalan tubuh sehingga menstruasi dapat lancar. Puncak kenikmatan seksual juga bersifat analgesik yang artinya dapat meredakan nyeri atau kram menjelang haid.

Meningkatkan hasrat seks

Orgasme setelah bercinta juga bisa meningkatkan hasrat seks sekaligus menambah daya tarik seksual. Dalam hal ini, orgasme dapat mempererat hubungan suami istri serta meningkatkan keharmonisan dalam rumah tangga.

Meredakan stres Dikutip dari Everyday Health, hormon oksitosin yang keluar setelah orgasme dan dilepaskan tubuh ke dalam aliran darah dapat membuat tubuh menjadi rileks dan meredakan stres.

Baca Juga: Breastgasm, Orgasme melalui Stimulasi Payudara

Memicu pelepasan hormon DHEA

Cilegon dalam

Manfaat orgasme setelah bercinta berikutnya yaitu memicu pelepasan hormon DHEA (Dehydroepiandrosterone). Hormon DHEA berperan dalam menghambat tanda-tanda penuaan, meningkatkan kemampuan fisik, dan menjaga kebugaran. 

Jaga Kesehatan Jantung

Aktivitas seksual rutin ndan teratur sampai mencapi orgasme juga dapat menjaga kesehatan jantung. Menurut penelitian, frekuensi dan kualitas seksual memiliki manfaat dalam menjaga denyut jantung dan mencegah hipertensi pada lansia.

Mencegah kanker prostat

Menurut penelitian yang diterbitkan dalam British Journal of Urology International, ejakulasi teratur minimal empat kali dalam semingggu dapat menurunkan risiko kanker prostat pada pria.

Menjaga imunitas

Baca Juga: Orgasme Palsu, Kenali Tanda-Tandanya!

Tahapan seksual, mulai dari gairah seks, penetrasi atau masturbasi, hingga klimaks atau orgasme disebut dapat menjaga dan meningkatkan imunitas sehingga tubuh tidak mudah terserang penyakit.

Melancarkan sirkulasi darah

Manfaat orgasme setelah bercinta selanjutnya yaitu untuk melancarkan sirkulasi darah, terutama pada area panggul. Orgasme juga menjaga keseimbangan otot serta memperluat otot dasar panggul.

 Menurunkan berat badan

Kabar baik bagi pasangan suami istri yang ingin menurunkan berat badan. Aktivitas seksual dan orgasme juga bermanfaat untuk menurunkan berat badan. Pasalnya, aktivitas seks dapat membakar hingga 200 kalori per menit.

Mencegah kanker payudara

Selain mencegah kanker prostat, manfaat orgasme juga bisa menurunkan risiko kanker payudara. Dikutip dari jurnal Breast Cancer Research Treatment, hormon oksitosin yang keluar saat orgasme membantu menghilangkan sel-sel karsinogenik akibat paparan radikal bebas pada payudara.pas

Editor : Redaksi

Berita Terbaru