Kehadiran Gubernur Jatim di Bumi Wali, Dishub Tuban Tutup Jalan Pramuka

TUBAN (Realita)- Rencana kehadiran Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa ke Kabupaten Tuban pada, Selasa (13/06/2021), dalam rangka Gerakan Serentak Melawan Covid-19 di Bumi Wali Tuban. 

Kegiatan tersebut akan dilaksanakan di Gedung Palang Merah Indonesia (PMI) jalan pramuka Tuban dengan mematuhi protokol kesehatan (Prokes).

Mulai Senin (12/07/2021), pukul 06.00, hingga Selasa (13/07/2012), pukul 15.00, Dishub menutup sementara jalan pramuka untuk menghindari kerumunan yang ada.

“Demi kelancaran acara ini dalam rangka persiapan Gerakan serentak Lawan Covid-19 di Kabupaten Tuban yang dihadiri Ibu Gubernur dan Forkopimda Provinsi Jatim, jalan pramuka kami tutup sementara ” ujar Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Tuban Gunadi.

Terlihat jelas nampak kursi tertata rapi di ruas jalan Pramuka tersebut. Selain itu juga banyak petugas yang menjaga di area itu agar tidak dilintasi oleh pengguna jalan.

"Mohon maaf atas ketidak nyamanan ini. Tetap hati-hati dalam berkendara karena keselamatan adalah milik kita bersama" ucap Gunadi.

Berdasarkan data yang dihimpun oleh Realita.co , Khofifah berkunjung ke Tuban selain agenda Gerakan serentak Lawan Covid-19, juga meninjau posko PPKM Darurat di Desa Beji Kecamatan Jenu Kabupaten Tuban.su

Editor : Redaksi

Berita Terbaru