JAKARTA- Basuki Purnama Tjahaja alias Ahok memutuskan untuk mundur dari jabatan Komisaris Utama PT Pertamina (Persero).
Hal tersebut diumumkannya melalui akun Instagram pribadi @basukibtp. Ahok melampirkan foto surat pengunduran dirinya per 2 Februari 2024.
"Unggahan ini merupakan bukti tanda terima Surat Pengunduran Diri saya sebagai Komisaris Utama PT. Pertamina (Persero) yang saya serahkan hari ini, 2 Februari 2024," tulisnya.
Ahok mengungkapkan alasannya mundur yaitu agar bebas mengikuti kampanye. Sebagai Politisi PDIP, Ahok mendukung paslon Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.
"Dengan ini, saya menyatakan mendukung serta akan ikut mengkampanyekan pasangan calon presiden Ganjar Pranowo dan Mahfud MD. Hal ini agar tidak ada lagi kebingungan terkait arah politik saya. Merdeka! Merdeka! Merdeka!" pungkasnya.ran
Baca Juga: Fasilitas Pertamina Meledak lagi, Erick Thohir Didesak Copot Ahok dan Nicke Widyawati
Editor : Redaksi