Gelar Rakon dan Sharing Program 2024, PKK Sumenep Siap Bersinergi dengan Pemerintah Daerah

SUMENEP (Realita)- Tim Penggerak (TP) Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, menggelar Rapat Konsolidasi dan Sharing Program bersama TP PKK kecamatan se- Kabupaten Sumenep. Acara tersebut berlangsung di Sekretariat PKK setempat, Jumat (1/3/2024).

Acara tersebut dipimpin oleh Sekretaris PKK Sumenep, Diah Suryati Widayati. Dalam arahannya, Diah panggilan akrabnya, menuturkan bahwa rapat konsolidasi dan sharing program penting dilaksanakan guna menyelaraskan program-program PKK dengan pemerintah daerah.

Baca Juga: Bunda Nia Ajak Perempuan Sumenep Waspadai Kanker Leher Rahim dan Payudara

"Rakon dan sharing program ini tujuannya, pertama untuk silaturahim dengan PKK kecamatan. Kedua untuk mengevaluasi program kerja selama 2023 dan merencanakan kegiatan pada 2024," katanya.

Diah menjelaskan, setiap program PKK sejatinya selalu berpedoman terhadap 10 program pokok PKK, yang sudah barang tentu sejalan dan selaras dengan program pemerintah daerah.

"Karena bagaimanapun, kita adalah support sistem dalam mendukung penuh program-program pemerintah daerah," ujarnya.

Baca Juga: Gelar Lomba Yel-yel dan Fragmen, Cara PKK Sumenep Pererat Soliditas Anggota

Sementara, jelas Diah, prioritas program pemerintah Kabupaten Sumenep pada 2024, fokus terhadap pendidikan, kesehatan, lingkungan asri, ekonomi kawasan, perdagangan dan UMKM, industri pariwisata dan ekonomi kreatif, tata kelola pemerintahan, penanganan masalah sosial, infrastruktur kepulauan, dan perhubungan.

"Sebagai pengurus PKK, kita mempunyai kewajiban dalam membantu dan menyukseskan program tersebut. Hal ini tidak lain sebagai upaya dan usaha kita membantu pemerintah dalam percepatan pembangunan yang ada di Kabupaten Sumenep," tegas dia.

Sebab itu, Diah berharap seluruh pengurus TP PKK mulai dari kabupaten hingga kecamatan agar satu visi-misi dalam menjalankan program dan kegiatannya dengan kebijakan yang ditentukan pemerintah daerah. Karena, kata dia, saat ini pemerintah daerah sangat membutuhkan dukungan semua elemen masyarakat dalam upaya mengurangi angka kemiskinan, peningkatan kualitas sumber daya manusia, dan peningkatan pertumbuhan ekonomi.

"Alhamdulillah, program PKK di 2024 saya kira selaras dengan pemerintah daerah, karena program kita juga fokus terhadap kesehatan, ekonomi, pendidikan, pencegahan stunting, pemberdayaan ekonomi, dan pengentasan masalah sosial," tandasnya.haz

Editor : Redaksi

Berita Terbaru