MADIUN (Realita) - Pemkot Madiun menggelar senam Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) bersama Wali Kota Madiun, Maidi di kawasan Pahlawan Street Center (PSC), Jumat (1/3/2024) pagi. Tercatat ada sebanyak belasan ribu peserta senam tumpah ruah membanjiri lokasi wisata tersebut. Kegiatan ini merupakan salah satu kampanye pola hidup sehat yang digaungkan Pemkot Madiun.
‘’Masyarakat biasanya rutin senam di rumah, sekolah dan kantor. Nah, kali ini kami ajak mereka senam bersama di PSC,’’ kata Maidi.
Baca Juga: MAKI: Integritas Anti Korupsi Maidi Tidak Perlu Diragukan Lagi
Maidi menyebutkan, ada sekitar 15.000 peserta yang mengikuti senam Germas. Mereka berasal dari berbagai kalangan. Mulai pelajar, pekerja, ibu rumah tangga, aparatur sipil negara (ASN) Pemkot Madiun dan lansia. Melihat tingginya antusias masyarakat tersebut, Maidi berencana kembali menggelar senam bersama ke depannya.
‘’Antusias tinggi. Hari ini bagus, mungkin suatu saat mendatangkan artis untuk ikut senam bersama,’’ ujarnya.
Baca Juga: Ratusan Ojol Gruduk Rumah Bacawali Madiun Maidi, Ada Apa?
Menurut Maidi, kegiatan senam bersama perlu digelar rutin. Tak lain, sebagai upaya pemerintah mendorong masyarakat rajin berolahraga. Pun, mewujudkan implementasi program Germas di Kota Madiun. ‘’Kita harus rajin olahraga. Program-program kesehatan jangan sampai ditinggalkan,’’ tutur mantan Sekda Kota Madiun itu.
Maidi menyampaikan, program di bidang kesehatan berjalan bagus. Itu seiring capaian Indeks Pembangunan Manusia (IPM) dan Angka Harapan Hidup (AHH) di kota ini yang terus meningkat tiap tahunnya. Tahun lalu, IPM di angka 83,71. Sedangkan AHH, di angka 75,40 tahun. Dengan angka AHH tersebut, bayi lahir di Kota Madiun memiliki kesempatan hidup hingga kelak berusia 75 tahun lebih. ‘’Indikator angka kesehatan di Kota Madiun cukup bagus. Ini yang kami harapkan,’’ ucapnya.
Baca Juga: Cawali Madiun Maidi Komitmen Majukan UMKM
Di samping itu, Maidi menyebut bahwa kegiatan akbar tersebut menjadi role model bagi event-event di Kota Madiun ke depannya. Selain membawa kesehatan untuk masyarakat, juga menarik kunjungan warga dan wisatawan untuk datang ke Kota Madiun. Muaranya, membuat pihak investor bakal semakin kepincut dengan geliat di kota ini.
‘’Jumlah investor semakin bertambah dan perputaran ekonomi semakin tinggi. Ini akan membuat Kota Madiun semakin dikenal tingkat nasional hingga internasional,’’ pungkasnya.adv
Editor : Redaksi