MADIUN (Realita) - Akhir masa jabatan (AMJ) Wali Kota Madiun, Maidi-Wakil Wali Kota Madiun, Inda Raya Ayu Miko Saputri tinggal menghitung hari. Menjelang purnatugas, keduanya menggelar apel besar Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) Kota Madiun di Pahlawan Business Center (PBC), Kamis (25/4/2024) pagi.
Ungkapan apresiasi tak henti-hentinya disampaikan terhadap kinerja para aparatur sipil negara (ASN) di lingkup Pemkot Madiun.
Baca Juga: MAKI: Integritas Anti Korupsi Maidi Tidak Perlu Diragukan Lagi
‘’Ada KORPRI di belakang saya. Mereka yang mengantar saya membawa keberhasilan Kota Madiun selama lima tahun kepemimpinan,’’ kata Maidi.
Maidi mengungkapkan, KORPRI memiliki peran besar dalam membangun Kota Madiun yang maju mendunia. Perjuangan mereka selama lima tahun belakangan mesti diacungi jempol. Maidi mengakui pembangunan serta kemajuan pesat Kota Madiun tidak akan terwujud tanpa dukungan mereka.
‘’Sebelum purnatugas, saya harus mengucapkan banyak-banyak terima kasih kepada KORPRI. Mereka pejuang yang membangun Kota Madiun,’’ tuturnya.
Tak hanya perubahan wajah Kota Madiun, Maidi menyebut keberhasilan kota juga mencakup kesejahteraan masyarakatnya. Meliputi tingkat pengangguran serta kemiskinan yang tereduksi hingga peningkatan indeks pembangunan manusia (IPM) dan pertumbuhan ekonomi. Bahkan, sebagian indikator mampu menyalip capaian provinsi hingga nasional.
‘’Semua harapan dan target pemerintah pusat terpenuhi. Stunting misalnya, target instruksi Presiden di angka 14 persen, sedangkan Kota Madiun sudah 9 persen,’’ jelas mantan Sekda Kota Madiun itu.
Baca Juga: Ratusan Ojol Gruduk Rumah Bacawali Madiun Maidi, Ada Apa?
Selain itu, Kota Madiun yang menjadi percontohan daerah lain juga menjadi bukti keberhasilan. Maidi menyebut tak sedikit daerah yang ngangsu kaweruh alias menimba ilmu di Kota Pendekar. Tak hanya daerah, Delegasi Republik Kenya dan Bangladesh pun juga sempat belajar terkait peningkatan program keluarga berencana serta kesehatan reproduksi.
‘’Kota kita menjadi contoh. Alhamdulillah kota kita cukup berhasil di mata nasional dan internasional,’’ ujarnya.
Maidi berharap perjuangan KORPRI membawa Kota Madiun yang maju mendunia terus dijaga dan dipertahankan. Sekali pun dia dan wakilnya kelak purnatugas. Prinsipnya, KORPRI harus menjaga amanah warga kota dengan cara mengabdi sebaik mungkin.
Baca Juga: Cawali Madiun Maidi Komitmen Majukan UMKM
‘’Sekali lagi, saya ucapkan terima kasih atas kerja keras, kerja cerdas, dan kerja ikhlas KORPRI. Setelah purnatugas, saya juga tetap mengabdi kepada masyarakat meski dengan jalan lain,’’ ungkapnya.
‘’Waktu, pikiran, ilmu, dan pengalaman yang saya miliki akan saya wakafkan seluruhnya demi kemajuan Kota Madiun tercinta,’’ pungkas Maidi. adv
Editor : Redaksi