PONOROGO (Realita)- Hari pertama uji coba Car Free Day (CFD) di sepanjang jalan HOS Cokroaminoto hingga Jenderal Sudirman, dipadati ribuan warga, Minggu (09/02/2025).
Tingginya antusias warga dengan pemindahan lokasi CDF ini, selain lebih luas, kawasan ini steril dari PKL, sehingga mereka bisa fokus dan nyaman untuk berolahraga dengan teman, komunitas maupun keluarga.
Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko dan Forum Pimpinan Daerah (Forpimda) ikut andil bagian dalam CFD di lokasi baru ini. Dipilihnya Jalan Hos Cokroaminoto dan Jendral Sudirman sendiri sebagai lokasi CFD merupakan inisiasi dari Kapolres Ponorogo yang baru, AKBP Andin Wisnu Sudibyo.
“Ini hasil idenya Pak Kapolres yang pelari ulung ini. Mudah-mudahan kedepan semakin bagus lagi. kita terus uji coba, kita terus evaluasi, kedepan semakin bagus,” ujar Bupati Sugiri.
Sementara itu komunitas sepatu roda wish roller skate mengaku bahwa dengan adanya uji coba pelaksanaan FCD ini dapat memberikan suasan baru bagi anak-anak komunitas.
“Kalau pelaksanaan CFD ini bagi anak-anak sepatu roda bisa menjadi suasana baru karena memang difokuskan untuk olahraga. Kalau disini anak-anak lebih bisa mengasah kemampuan free style, khususnya di area patung warok ini sangat mendukung sekali,” pungkas salah satu pelatih komunitas sepatu roda, Sandy. znl
Editor : Redaksi