PGI Kotabaru Gaungkan Golf di Kalangan Pelajar

KOTABARU (Realita) – Dalam upaya memperkenalkan olahraga golf kepada generasi muda, Persatuan Golf Indonesia (PGI) Kotabaru kembali menggelar program "Golf Goes to School 2025" di SMP Negeri 1 Kotabaru.

Kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari sekitar 300 siswa-siswi serta para guru yang antusias mendukung pengenalan golf sebagai bagian dari pembinaan karakter dan sportivitas di sekolah.

Acara dibuka dengan sambutan Kepala Sekolah SMP Negeri 1 Kotabaru, Bapak Rusdiansyah, yang menekankan pentingnya olahraga dalam membentuk disiplin dan semangat sportivitas di kalangan pelajar. "Kami berharap melalui kegiatan ini, siswa-siswi dapat mengenal dunia golf lebih dekat dan termotivasi untuk aktif berolahraga," ujarnya.

PGI Kotabaru, yang diwakili oleh Bapak Achmad Nurkholis, turut menyampaikan apresiasi atas antusiasme peserta dalam mengikuti program ini. Ia berharap golf bisa menjadi pilihan olahraga yang semakin diminati oleh para pelajar di Kotabaru.

Sesi pertama acara diisi dengan demonstrasi teknik dasar bermain golf oleh atlet dan penggemar golf lokal. Para siswa tampak antusias mempelajari cara menggunakan klub, teknik memukul bola, serta aturan dasar permainan. Tak hanya menyaksikan, mereka juga berkesempatan mencoba langsung di lapangan mini golf yang disediakan panitia.

"Kegiatan ini sangat menarik! Saya jadi ingin belajar lebih banyak tentang golf," ujar Fadel, salah satu siswa yang bersemangat mencoba memukul bola golf untuk pertama kalinya.

Sebagai penutup, panitia menyelenggarakan putting challenge, di mana para peserta berlomba menunjukkan kemampuan mereka dalam mengarahkan bola ke lubang dengan tepat. Pemenang dalam tantangan ini mendapatkan hadiah menarik sebagai bentuk apresiasi.

Keberhasilan acara "Golf Goes to School 2025" di SMP Negeri 1 Kotabaru semakin memperkuat komitmen PGI Kotabaru dalam mengenalkan golf ke kalangan pelajar. Kepala sekolah dan panitia berencana untuk terus mengadakan kegiatan serupa di masa mendatang guna mendukung pengembangan minat dan bakat siswa di bidang olahraga.

Dengan semakin banyaknya siswa yang mengenal golf, diharapkan olahraga ini tidak lagi dianggap eksklusif, melainkan bisa menjadi pilihan bagi generasi muda untuk berkembang dan berprestasi.hai

Editor : Redaksi

Berita Terbaru