KEDIRI (Realita) - Wali Kota Kediri, Vinanda Prameswari menghadiri Anniversary Sedulur King Over Kediri (SKOK) yang ke-3 di Tirtayasa Park Kediri, Minggu, 18 Mei 2025.
Vinanda mengaku bangga dapat hadir di tengah-tengah komunitas ‘King’, karena SKOK salah satu komunitas motor yang luar biasa.
Tidak hanya menjadi wadah bagi pecinta ‘King’, kata Vinanda, tapi juga diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat, terutama rasa kekeluargaan dan toleransi.
“Saya lihat acara ini ada berbagai kegiatan, salah satunya kegiatan sosial. Ini yang menjadi kegiatan yang positif,” tutur Vinanda.
Kegiatan sosial dalam acara ini yaitu pemberian santunan kepada anak yatim maupun piatu, yang diserahkan oleh Wali Kota Kediri, Pengurus SKOK, dan Perwakilan DPRD Kota Kediri.
Tentu Wali Kota Kediri mengapresiasi kegiatan ini, namun ada beberapa hal yang patut diperhatikan kepada peserta SKOK.
“Saya berharap saat berkendara di jalan, tetap menjunjung tinggi tata tertib lalu lintas. Jangan sampai lupa dengan keselamatan bersama,” imbuh Vinanda.
Menurut Vinanda, acara ini sejalan dengan Visi Misi Pemerintah Kota (Pemkot) Kediri untuk mewujudkan Kota Kediri yang ‘Ngangeni’ dan ‘Kediri City Tourism’.
Hal ini seperti yang dilakukan pengurus SKOK yang mengadakan kegiatan ini, lantaran banyak peserta dari luar daerah hadir sehingga dapat merasakan suasana dan keramahan di Kota Kediri.
Dari pantauan Realita.co, acara ini tidak hanya diikuti oleh para member SKOK Kediri dan juga Kingers Nusantara, dengan demikian ada ratusan bahkan ribuan ‘Kingers’ hadir dalam acara ini.
Ada pula ‘Kingers’ yang hadir dari luar Kota Kediri, seperti Blora, Yogyakarta, bahkan Bontang Kalimantan Timur, Lampung, Lombok, hingga NTT.
“Saya berharap, ke depannya dapat memberikan contoh yang baik kepada komunitas motor lainnya. Salah satunya kegiatan sosial dan toleransi antar anggota dan komunitas lain,” kata Vinanda.
Senada dengan Wali Kota Kediri, Wakil Ketua DPRD Kota Kediri, Sudjono Teguh Widjaja berharap komunitas motor tidak hanya sebagai ajang silaturahmi.
Namun, komunitas motor diharapkan dapat turut berperan aktif dalam kegiatan sosial lainnya, baik di dalam maupun luar daerah.
Selain itu, komunitas motor diharapkan dapat membawa dampak positif, mengingat ada beberapa komunitas motor yang kadang melakukan hal-hal yang merugikan orang lain.
“Acara ini tentu dapat menjaga silaturahmi dan diharapkan berdampak positif bagi Kota Kediri. Selain itu, konunitas motor harus bisa berperan aktif seperti membantu korban bencana alam dan sebagainya,” ujar Sudjono Teguh Widjaja.
Di sisi lain, Ketua Umum SKOK, Amel Dwi mengucapkan terimakasih dengan hadirnya Wali Kota Kediri, Wakil Ketua DPRD Kota Kediri, perwakilan Anggota DPRD Surabaya, serta peserta ‘Kingers’ dari berbagai daerah.
Menurut Amel Dwi, kegiatan ini tidak hanya ajang silaturahmi dan kumpul bersama. Namun, harus menjaga ketertiban dan keamanan berlalu lintas seperti apa yang menjadi tujuan dibentuknya SKOK.
Sebagai informasi, acara ini dimeriahkan oleh penampilan OM. Monata, Jaranan Condro Wijoyo, dan bintang-bintang favorit seperti Yeyen Vivia, Neo Sari, Elsa Safira, Ratna Antika, Anjar Agustin, Indri Ananda, dan masih banyak lagi.
Selain itu akan ada pula kejutan Mystery Guest Star serta ada merchandise spesial Anniversary SKOK yang bisa didapatkan di lokasi acara. (ADVDiskominfo/Kyo)
Editor : Redaksi