Diarak Ratusan Vespa dan Jeep Willys

Obor Porprov IX Jatim 2025 Diserahkan Bupati Malang kepada Wali Kota Batu

BATU (Realita)- Puluhan siswa sekolah dan masyarakat berjajar di pinggir Jalan menyambut arak arakan " Pawai Obor Porprov IX Jatim 2025 yang menuju Lapangan sepak bola Desa Pendem Kota Batu yang dikawal Ratusan vespa dan Jip Willys dengan pengawalan ketat dari pihak Kepolisian.

Sesampainya di Lokasi Obor Porprov tersebut di serahkan dari Bupati Malang, Drs. H. M. Sanusi, MM., Kepada Wali Kota Batu Nurochman, SH. MH. sebagai bentuk tonggak estapet yang disaksikan oleh Ketua KONI Kota Batu Sentot Ari Wahyudi dan Jajaran Forkopimda Kota Batu. Kamis (26/6/2025)

Bupati Malang Drs. H.M.Sanusi, MM. dirinya merasa terhormat dan bersyukur karena Kabupaten Malang telah dI berikan kepercayaan sebagai bagian dari perhelatan akbar pekan Olahraga tertinggi tingkat Provinsi Jawa Timur tahun 2025.

" Kegiatan ini tidak hanya sebatas kejuaraan Olahraga semata tetapi suatu momentum berharga untuk mempererat persatuan dan kesatuan sekaligus ajang Silahturahmi dan menumbuhkan semangat sportivitas di antara masyarakat Jawa Timur termasuk bisa memperkuat roda perekonomian di Malang Raya. Kami ingin memberikan yang terbaik di Porprov ini mulai dari pengawalan sampai ke Kota Batu," ucap Bupati Malang.

Sementara itu, Wali Kota Batu, Nurochman, SH. MH. di awali dengan mengucapkan salam Olahraga dan semangat juara pihaknya juga mengucapkan terima kasih kepada Bupati Malang Sanusi atas terkait penyerahaan Obor Api Porprov IX Jatim 2025 ini.

" Semoga Obor Api Porprov IX Jatim 2025 bisa menjadi inspirasi dan spirit kita semua baik bagi Atlet, Official, Pelatih dan para hadirin yang hari di pagi ini untuk terus mengelorakan semangat dan menyukseskan Porprov IX Jatim 2025 yang mana tuan rumahnya sinegi Malang Raya," ungkap Nurochman.

Wali Kota Batu mengungkapkan, Tentunya semangat sinergi ini tidak hanya sebatas momentum Porprov saja tetapi bisa di teruskan dengan semangat lainya untuk membangun Malang Raya, baik itu memperkuat ekonominya, seni budaya, Olahraga yang terus bersama sama digelorakan. Pungkasnya (Ton)

Editor : Redaksi

Berita Terbaru