Ayah Rudapaksa Anak Kandung, Ditembak Polisi saat Menyerang Warga Pakai Parang

MALAKA (Realita)- Insiden mengejutkan terjadi di Desa Lamudur Kecamatan Weliman, Kabupaten Malaka NTT, yang diduga melibatkan seorang pria lanjut usia sebagai pelaku k*ker*san s*ksu4l terhadap anak kandungnya sendiri.

Peristiwa ini terekam dalam sebuah video yang kini beredar luas di media sosial dan memicu kem*rahan publik.

Dalam video tersebut, warga terlihat mendatangi rumah pria berambut putih yang mengenakan baju kuning. Saat digerebek, pria tersebut justru keluar rumah dengan membawa sebilah par*ng dan berusaha mengejar warga sekitar yang berkumpul.

Situasi tegang itu langsung berubah mencekam ketika terdengar suara yang diduga sebagai tembakan peringatan dari aparat kepolisian, yang kemudian berhasil melumpuhkan pria tersebut. Ia terlihat jatuh tersungkur di depan rumahnya.

Pihak kepolisian belum memberikan pernyataan resmi terkait kronologi kejadian maupun proses hukum yang sedang berjalan. Namun masyarakat setempat berharap proses hukum dilakukan secara adil dan transparan, serta korban mendapatkan perlindungan maksimal, mengingat dugaan pelaku adalah ayah kandung korban sendiri.

Kasus ini menambah catatan penting akan pentingnya pengawasan dan perlindungan anak, terutama di wilayah pedesaan dan terpencil.ia

Editor : Redaksi

Berita Terbaru